Sidebar

 Cegah Omicron, Arab Saudi Ingatkan Kembali Jamaah Pakai Masker di Masjid-masjid

Wednesday, 08 Dec 2021 16:16 WIB
Petugas membagikan payung pada jamaah di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi.

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Arab Saudi kembali menegaskan perlunya jamaah memakai masker di dalam masjid untuk mencegah penyebaran virus corona dan variannya pasca munculnya varian Omicron.

Baca Juga


Kementerian Urusan Islam Saudi mengimbau jhamaah agar menerapkan tindakan pencegahan di masjid-masjid. Hal itu seperti mengenakan masker dan menjaga jarak aman dari jamaah lain selama melaksanakan sholat di masjid.

Selain itu, pemerintah juga meminta para imam dan khatib untuk mendidik masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan mematuhi peraturan.

Dilansir di The National, Rabu (8/12), panduan itu datang hanya beberapa hari setelah komite yang bertugas menerapkan langkah-langkah keamanan Covid-19 di Arab Saudi mengadakan pertemuan ke-283 yang dipimpin oleh Menteri Kesehatan Fahd Al Jalajel.

Pekan lalu, Arab Saudi mendeteksi kasus pertama dari varian virus corona Omicron, yang pertama kali terdeteksi di Afrika Selatan bulan ini. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memperingatkan bahwa jenis baru yang muncul itu menjadi perhatian, meskipun para ilmuwan masih mencoba untuk menentukan kemungkinan dampaknya.

 

 

Berita terkait

Berita Lainnya