'Bam Bam', Lagu Collab Camila Cabello-Ed Sheeran Bakal Dirilis 4 Maret

Lagu "Bam Bam" dikabarkan akan masuk dalam album Familia.

EPA
Camila Cabello dan Ed Sheeran berkolaborasi dalam lagu "Bam Bam'. (ilustrasi)
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Penyanyi Camila Cabello telah mengumumkan detail single kolaborasinya dengan Ed Sheeran. Lagu berjudul “Bam Bam” tersebut akan dirilis 4 Maret dan diprediksi jadi salah satu track untuk album mendatang Familia.

Baca Juga


Kabar tersebut dikonfirmasi lewat unggahan di Instagram pribadinya. Pelantun “Havana” tersebut membagikan foto artwork, di mana Cabello tampak duduk di emperan toko dengan wajah sedih dan dua botol minuman di sampingnya.

“Bam Bam. 4 Maret bersama @teddysphotos (Ed Sheeran), salah satu musisi favoritku. Dan satu hari sebelum hari ulang tahunku, jadi tiga kemenangan untukku,” kata Cabello dalam unggahannya seperti dilansir di NME, Selasa (22/2/2022).

Lagu baru ini mengikuti “Don't Go Yet” dan “Oh Na Na” yang dirilis pada 2021. Kedua tembang tersebut juga diatur untuk ditampilkan di album Familia. Familia adalah album bilingual sehingga lirik lagunya ada yang berbahasa Spanyol.

Cabello telah mengumumkan penggarapan album ketiganya tahun ini. Menurut dia, album itu terinspirasi dari pembatasan Covid-19 di mana membuat semua orang lebih banyak menghabiskan waktu di rumah bersama keluarga.

"Saya ingin album ini menjelaskan tentang keluarga, karena itu akan membuatku bahagia. Itu akan membuat hidupku lebih baik dan itulah yang aku ingin wujudkan di album baruku,” kata Cabello.

Pada Desember lalu, Cabello sempat menyebutkan bahwa Ed Sheeran dan Taylor Swift merupakan orang yang sangat berjasa untuk karier musiknya. Pada September, penyanyi itu menyanyikan lagu hit Olivia Rodrigo “Good 4 U” selama sesi di "Live Lounge BBC Radio 1". Alih-alih energi pop-punk yang dimiliki oleh aslinya, Cabello memberi lagu itu sentuhan Latin.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler