Musabaqah Hafalan Alquran dan Al-Hadits Siap Digelar
IHRAM.CO.ID,JAKARTA -- Musabaqah Hafalan Alquran dan Al-Hadits (MHQH) Pangeran Sultan bin Abdul Aziz Alu Su'ud Tingkat Nasional ke-14 Tahun 2022 siap dihelat di Hotel Millenium Jakarta pada 22-25 Maret 2022. Pembukaan musabaqah yang diikuti 250 hafiz dan hafizah dari 34 provinsi dibuka pada Selasa (22/3/2022) malam.
"Semua yang terlibat wajib menerapkan protokol kesehatan ketat. Semuanya sudah dua kali vaksin. Panitia, dewan hakim, panitera dan peserta juga melaksanakan Swab Antigen sebelum pelaksanaan kegiatan," kata Kasubdit Lembaga Tilawah dan Musabaqah Alquran dan Al-Hadits Kementerian Agama (Kemenag), Rijal Ahmad Rangkuty melalui pesan tertulis kepada Republika, Selasa (22/3/2022).
Rijal berharap, musabaqah hasil kerja sama antara Kemenag dengan Kantor Atase Agama Kedutaan Besar Kerajaan Arab Saudi ini berlangsung baik, lancar, dan tanpa halangan. Semoga semua peserta diberi kesehatan sehingga bisa bergabung dan berkumpul dalam kegiatan keagamaan ini serta tampil optimal.
Ia mengatakan, terkait kualitas peserta, tim verifikasi mengalami kesulitan saat melakukan seleksi terhadap 1.124 peserta. Selain karena banyak pendaftar, kualitas peserta juga bersaing ketat.
"Secara umum kualitas peserta mengalami peningkatan kualitas dan kompetensi. Tim verifikasi mengalami kesulitan karena secara umum peserta punya kualifikasi dan kompetensi yang baik," ujar Rijal.
Sebagaimana diketahui, MHQH Pangeran Sultan bin Abdul Aziz Alu Su'ud Tingkat Nasional ke-14 Tahun 2022 meliputi Cabang Hafalan Alquran dan Al-Hadits. Cabang Hafalan Alquran meliputi golongan 30 juz, 20 juz, 15 juz, dan 10 juz untuk kategori putra dan putri. Sedangkan Hafalan Hadits Kitab Umdatul Ahkam hanya diikuti kategori putra.