Pioli Ungkap Kunci Kemenangan Milan atas Fiorentina

Milan membuka harapan mereka lebih tinggi untuk menjadi kampiun Serie A musim ini.

AP/Antonio Calanni
Manajer AC Milan Stefano Pioli berteriak kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola Serie A antara AC Milan dan Bologna di stadion San Siro, di Milan, Italia, Senin, 4 April 2022.
Rep: Anggoro Pramudya Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih AC Milan, Stefano Pioli berbicara tentang kunci kemenangan penting timnya atas Fiorentina pada lanjutan pekan ke-35 Serie A Liga Italia 2021/2022.

"Tim bermain bagus, berjuang keras melawan tim yang menciptakan masalah bagi kami," kata Pioli menjelaskan dikutip Football Italia.

Bermain di Stadion San Siro, Ahad (1/5) malam WIB tadi. Milan menang lewat gol semata wayang Rafael Leao pada menit ke-82.

Meski gol datang terlambat kemenangan 1-0 atas tim Tuscany, Fiorentina sangat berarti. Pasalnya, Milan membuka harapan mereka lebih tinggi untuk menjadi kampiun Serie A musim ini.

Pioli menambahkan mengalahkan Fiorentina dengan beban di pundak sangatlah berat. Akan tetapi, anak asuhnya mengambil langkah untuk terus berjuang ketika bermain di atas lapangan.

"Para pemain ini masih sangat muda, mereka melakukannya dengan sangat baik dan mempertahankan kepercayaan diri, keyakinan pada diri mereka sendiri dan kemampuan untuk menderita di bawah tekanan," sambung Pioli.

Allenatore berusia 56 tahun menegaskan dirinya tidak pantas mendapatkan semua pujian dari para fan untuk mentalitas yang lebih baik di skuad i Diavolo Rosso dalam dua musim terakhir.

Eks juru racik SS Lazio dan Fiorentina menyebut, Sandro Tonali dan rekan setim patut menerima kredit lebih atas apa yang mereka tunjukkan selama berkostum Merah-Hitam.

"Semua berasal dari atas kemudian ke bawah karena mereka semua yang berada di klub saling mendukung untuk pekerjaan ini. Kami semua positif bahkan pada saat-saat sulit dan kami tidak pernah berhenti percaya pada kemampuan kami."

Saat ini i Rossoneri menduduki kursi teratas klasemen Liga Italia dengan perolehan angka 77 dari 23 kemenangan, delapan imbang dan empat kekalahan. Mereka terpaut lima poin di atas Inter Milan yang menempati posisi kedua dan tujuh angka di atas Napoli di peringkat ketiga.

Tersisa tiga partai terakhir Serie A Italia dan Milan akan menghadapi Hellar Verona pada pekan ke-36, Atalanta giornata ke-37, dan dalam laga pemungkas bertamu ke markas Sassuolo di Stadion Mapei 22 Mei 2022 mendatang.


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler