Persentase Jamaah Haji Vaksin Covid dan Meningitis
IHRAM.CO.ID,JAKARTA--Pusat Kesehatan Haji terus memantau vaksinasi Covid-19 untuk jamaah haji yang memiliki jadwal keberangkatan tahun 2022. Vaksinasi menjadi persyaratan utama yang ditetapkan Arab Saudi kepada para jamaah haji.
Kepala Pusat Kesehatan Haji Budi Sylvana mengatakan, berdasarkan data pada Senin (23/5/2022), total jamaah haji yang sudah mendapatkan vaksinasi covid dosis lengkap tembus angka 95.246 atau 86,03 persen dari total sasaran jamaah yang direncanakan akan diberangkatkan.
"Jamaah sudah divaksin yang bisa berangkat," kata Budi saat dihubungi Republika, Selasa (24/5/2022).
Selain vaksin Covid-19, jamaah haji juga diwajibkan vaksin miningitis sebelum berangkat ke Arab Saudi. Kepala Seksi Kesehatan Makkah dr M Imran mengatakan, persentase data vaksin Covid-19 dengan vaksin miningitis tidak jauh berbeda, persentasenya masih dikisaran 80 persen.
"Meningitis 83,7 persen," katanya.
Imran mengatakan, vaksin meningitis memang tidak tersentral di sautu tempat. Masing-masing jamaah melakukan suntik meningitis di puskesmasnya masing-masing. Kecuali pemerintah daerahnya melalui Dinas Kesehatannya menunjuk suatu rumah sakit atau Puskesmas sebagai pusat vaksin meningitis.
"Iya itu tergantung kebijakan Dinkes Kabupaten Kota juga, ada yang ditunjuk juga," katanya.