Jokowi Minta Masyarakat Tetap Melakukan Vaksinasi Covid-19
Vaksinasi harus tetap dilakukan guna mencegah penularan covid-19.
Antara/Hafidz Mubarak A
Rep: Havid Al Vizki Red: Fian Firatmaja
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Presiden Joko Widodo meminta kepada masyarakat untuk melakukan vaksinasi secara lengkap dua dosis dan booster. Hal itu menurutnya bertujuan untuk mencegah penularan covid-19.
Jokowi mengatakan, menurut data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) vaksinasi booster sangat penting karena bisa meningkatkan kekebalan imunitas hingga dua kali lipat. Selain itu, booster juga bisa melindungi dari orang tua dan masyarakat yang memiliki komorbid.
Ia menegaskan bahwa stok vaksinasi booster lebih dari cukup. Untuk itu, ia meminta kepada masyarakat jangan memilih jenis vaksin karena manfaatnya sama.
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler