Sidebar

Wagub NTB Harapkan MTQ Perkuat Rasa Persaudaraan

Thursday, 30 Jun 2022 20:23 WIB
Suasana lomba MTQ (ilustrasi).

IHRAM.CO.ID, MATARAM -- Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Sitti Rohmi Djalilah berharap pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-29 tingkat provinsi semakin memperkuat rasa persaudaraan dan kebersamaan dalam membangun daerah.

Baca Juga


"Mudah-mudahan MTQ kali ini betul-betul semakin menambah kebersamaan, persaudaraan dan persatuan untuk kita memiliki energi yang semakin besar membangun NTB ke depan," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima di Mataram, Kamis.

Wagub meyakini penyelenggaraan MTQ di Kabupaten Lombok Timur akan sukses dengan memiliki tempat yang representatif dan indah. Merujuk Bupati Lombok Timur M Sukiman Azmy,, menurut Wagub,penyelenggaraan MTQ ini sebagai ajang silaturahmi, karena yang paling utama adalah silaturahmi sehingga kompetisi-nya nanti akan menyenangkan.

"Yang terus-menerus kita dilakukan adalah mengevaluasi bagaimana kemampuan putra putri terbaik NTB baik di tingkat provinsi maupun ditingkat nasional. Karena sejati-nya NTB memiliki potensi yang luar biasa. Terlebih di 10 kabupaten/kota ini," katanya.

Dengan potensi tersebut yang ada di 10 kabupaten/kota, kataSitti Rohmi Djalilah, diharapkan ke depan harus terus menerus digali, dikembangkan, diwadahi, diberi ruang dan diperhatikan sehingga MTQ menjadi ajang yang membanggakan bagi NTB.

Sementara itu, Bupati Lombok Timur, M Sukiman Azmy, menyampaikan apresiasi atas diberikan kepercayaan sebagai tuan rumah MTQ yang ke-29. Tak hanya itu, dirinya juga mengucapkan selamat datang kepada seluruh kafilah, dewan hakim, dan para pendamping kafilah dari 10 kabupaten/kota di NTB pada MTQ ke-29 yang diselenggarakan di Kabupaten Lombok Timur.

Mudah-mudahan ajang MTQ ini, selain untuk membumikan Al-Quran sebagai tuntunan sekaligus mempererat tali silaturahmi mewujudkan NTB yang relegius, toleran, dan menjunjung nilai-nilai islami sebagaimana tuntunan Al-Quranul Karim."Selamat berlomba bagi seluruh Kafilah, mari hidupkan Al-Quran dalam sanubari kita, sebagai tuntunan dan petunjuk menuju NTB yang baldatun toyyibatun warobbun gofur," katanya.

 

Berita terkait

Berita Lainnya