Arteta Curhat tentang Kekagumannya pada Gabriel Jesus

Arteta tak meragukan ketajaman Gabriel Jesus.

EPA-EFE/PETER POWELL
Manajer Arsenal Mikel Arteta (kanan) bereaksi selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Newcastle United dan Arsenal FC di Newcastle, Inggris, 16 Mei 2022.
Rep: Frederikus Bata Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Arsenal, Mikel Arteta bersemangat menyambut Gabriel Jesus dalam timnya. Striker asal Brasil itu resmi berkostum the Gunners.

Jesus akan membela Meriam London selama lima musim ke depan. Tepatnya hingga Juni 2027. Demi mengamankan jasa sang penyerang, kubu gudang peluru mengeluarkan 45 juta pounds (Rp 817 mil).

Arteta mengetahui dengan jelas, kualitas pesepak bola 25 tahun itu. Mereka pernah berbagi kamar ganti from Etihad Stadium. Sang arsitek merupakan assist Pep Guardiola, bebepa tahun lalu.

Menurutnya, sentuhan positif Jesus, lebih dari sekadar jaminan goal. Ia menyukai karakteristik pemain tersebut. Bahkan ketika beraktivitas di luar lapangan.

"Saya pikir itu satu paket. Orangnya, senyumnya. Kemudian dia seorang professional yang luar biasa, etos kerja dan antusiasmenya," kata juru taktik berkebangsaan Spanyol itu dalam situs resmi klubnya, dikutip dari Tribalfootball, Selasa (5/7).

Arteta tak meragukan ketajaman sang penyerang di depan gawang lawan. Ia melihat eks Palmeiras sebagai salah satu striker haus goal. Seseorang yang terbiasa untuk menang.

"Saya pikir dia menetapkan standard yang berbeda di pertandingan nanti," tutur Arteta.

Jesus merupakan pemain anyar Arsenal keempat, pada bursa transfer edisi terkini. Sebelumnya the Gunners sudah mendapatkan tanda tangan Marquinhos, Fabio Vieira, serta Matt Turner. Direktur Teknis Meriam London, Edu mengaku puas dengan hasil kerja mereka.

Total enam musim sosok kelahiran São Paulo itu berkostum the Citizens. Selama periode tersebut ia tampil dalam 236 laga di berbagai ajang, dan mencetak 95 goal. Ia telah merayh semua gelar domestik di Inggris, saat bermarkas di Etihad Stadium.

Hengkangnya Jesus bisa menjadi solusi terbaik untuk semua pihak terkait. Terutama setelah Manchester Biru mendatangkan Erling Haaland.


Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler