Pastikan Juara Ganda Putra, Indonesia Incar Dua Gelar Tambahan di Malaysia Masters

Indonesia memiliki wakil di final tunggal putra dan ganda campuran Malaysia Masters.

ANTARA/Muhammad Adimaja
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo akan menghadapi Ng Ka Long Angus di final Malaysia Masters 2022.
Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim bulu tangkis Indonesia dipastikan mengamankan gelar juara nomor ganda putra Malaysia Masters 2022. Namun jumlah gelar ini bisa bertambah karena Indonesia punya dua wakil lainnya di final, yakni tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Final akan berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Ahad (10/7/2022).

Baca Juga


Pada nomor ganda putra, akan dimainkan laga All Indonesian Final antara peringkat tiga dunia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. "Yang pasti Alhamdulillah, siapa pun yang menang tetap Indonesia. Tapi kami mau juara, untuk menambah kepercayaan diri. Melawan Ahsan/Hendra, mereka sangat berpengalaman. Kami harus antisipasi, lebih rileks lagi dan tidak boleh terburu-buru," kata Fajar lewat informasi tertulis PP PBSI di Jakarta.

Bagi Fajar/Rian, final Malaysia Masters akan menjadi final keenam mereka sepanjang tahun 2022, dengan sebelumnya lolos ke final Swiss Open (juara), Korea Open (runner up), Thailand Open (runner up), Indonesia Masters (juara) dan Malaysia Open (runner up).

"Kami belajar dari hasil di dua turnamen awal tahun 2022 yang kurang memuaskan (Jerman dan All England), evaluasi apa sih kurangnya sehingga sekarang bisa mulai konsisten. Harapannya ke depan bisa terus konsisten," jelas Rian.

Berikut jadwal pertandingan babak final Malaysia Masters 2022 yang akan dimulai Ahad (10/7/2022) pukul 12.00 WIB:

Tunggal putri

An Se-young (Korea Selatan) vs Chen Yu Fei (Cina)

Tunggal putra

Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)

Ganda putri

CHen Qing Cheng/Jia Yi Fan (Cina) vs Nami Matsuyama/Chihari Shida (Jepang)

Ganda campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Zheng Si Wei/Huang Dong Ping (Cina)

Ganda putra

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (All Indonesian Final)

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler