Pemkab Kediri akan Tuntaskan Perbaikan Jalan Rusak

Perbaikan jalan jadi salah satu program prioritas Pemkab Kediri

Republika/Raisan Al Farisi
Jalan Rusak (Ilustrasi). Pemerintah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, berkomitmen menuntaskan perbaikan jalan yang masih rusak, sehingga warga bisa nyaman memanfaatkan fasilitas tersebut.
Red: Nur Aini

REPUBLIKA.CO.ID, KEDIRI -- Pemerintah Kabupaten Kediri, Jawa Timur, berkomitmen menuntaskan perbaikan jalan yang masih rusak, sehingga warga bisa nyaman memanfaatkan fasilitas tersebut.

Baca Juga


Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mengemukakan peningkatan infrastruktur jalan menjadi salah satu program prioritas dari pemerintah kabupaten guna mendukung konektivitas antarwilayah.

"Saya pastikan itu akan kami perbaiki tahun depan, paling lama 2023. Kalau itu masih rusak, saya tidak minta maaf lagi, nanti jewer saya saja langsung ya," kata Bupati saat menerima aduan jalan rusak dari warga di Kediri, Ahad (24/7/2022).

Bupati menerima aduan dari salah seorang warga di Desa Puhjarak, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri. Warga mengeluhkan ada jalan rusak di daerahnya yang menyebabkan aktivitas warga terkendala.

"Di desa kami itu ada akses jalan menuju Pasar Induk (Pare). Sementara ini, jalan sangat rusak parah, kami mohon bisa membantu perbaikan jalan itu," kata Ainu Rofiq, warga.

Rofiq menjelaskan, panjang kerusakan jalan di desanya sekitar 1,3 kilometer. Jalan itu tidak hanya dipergunakan warga Desa Puhjarak, untuk aktivitas sehari-hari, melainkan juga warga desa lain yang mayoritas petani untuk menjual hasil panennya menuju Pasar Induk Pare.

"Warga mayoritas petani sayur jadi karena jalannya rusak parah untuk menuju pasar induk sangat terganggu," kata dia.

Kerusakan jalan itu, lanjut dia, sebelum pandemi Covid-19 dan pernah diusulkan untuk perbaikan. Bahkan, petugas dari pemkab juga pernah melakukan pengukuran di lokasi, namun hingga kini perbaikan juga belum dilakukan. Dia berharap, pemerintah kabupaten segera melakukan perbaikan jalan rusak tersebut, sehingga warga yang menggunakan jalan menjadi lebih nyaman. Para petani yang menjual hasil panennya juga lebih tenang, karena jalan yang lebih bagus sehingga lebih cepat sampai ke pasar.Pemkab Kediri memang fokus melakukan perbaikan jalan.

Pada 2022 ini, beberapa titik yang dilakukan perbaikan misalnya daerah Sidomulyo, Kecamatan Semen yakni jalur Banjarmlati-Mojo. Kemudian daerah Ngino, Kecamatan Plemahan yakni jalur Bogo-Kunjang. Perbaikan itu sudah dilakukan sebelum Lebaran 2022. Selanjutnya, ruas jalan sekitar Bundaran Wates, yakni jalur Wates-Bedali.Pelaksana Tugas Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kediri Irwan Chandra menyampaikan saat menghadapi mudik Lebaran 2022, pemkab sudah melakukan proses perbaikan jalan.

Untuk beberapa lokasi pengerjaan yang akan dilakukan pasca-Lebaran itu, dalam program peningkatan jalan kabupaten termasuk untuk jalan akses bandara dan jalur tambang dengan anggaran Rp18,2 miliar.

"Kemudian pemeliharaan berkala jalan dengan anggaran Rp35,6 miliar dan pembangunan jalan kabupaten dengan anggaran Rp6,7 miliar," kata Irwan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler