Japan Open 2022: Fajri Jadi Satu-Satunya Ganda Putra di Perempat Final

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi ganda putra Indonesia satu-satunya yang lolos ke babak perempat final Japan Open 2022.

network /Bilal Ramadhan
.
Rep: Bilal Ramadhan Red: Partner
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi ganda putra Indonesia satu-satunya yang lolos ke babak perempat final Japan Open 2022.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi ganda putra Indonesia satu-satunya yang lolos ke babak perempat final Japan Open 2022. Di babak kedua, Fajri mengalahkan pasangan Thailand, Supak Jomkoh/Kedren Kittinupong dengan 21-9, 17-21 dan 21-12, Kamis (1/9/2022).


"Pertama alhamdulillah bersyukur diberikan kelancaran dan kemenangan dalam pertandingan hari ini. Di gim pertama sangat nyaman bermainnya. Sementara di gim kedua kita ingin buru-buru dengan mempercepat tempo malah banyak melakukan kesalahan sendiri," kata Fajar.

Di gim ketiga, dia dan Rian mencoba fokus lagi, melakukan serangan-serangan tapi dengan tempo yang lebih pelan. "Saya sebagai pemain depan banyak mencari peluang, memancing lawan untuk Rian mendapatkan serangan," kata dia.

Besok persiapan lawan pasangan Cina Liang Wei Kang/Wang Chang yang mengalahkan Hendra Setiawan/Mohamad Ahsan, lebih ke jaga kondisi. "Kondisi mereka lebih fresh karena tidak main di Kejuaraan Dunia. Tapi itu bukan alasan karena sudah masuk babak 8 besar beda hawanya. Pintar-pintar kita menjaga kondisi," kata dia menambahkan.

Rian menambahkan, menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda putra yang tersisa enggan dijadikan beban. "Kita tidak terpikir tentang hal lain, coba fokus pada pertandingan sendiri. Menjadi satu-satunya ganda putra di delapan besar tidak mau kita jadikan beban, malah jadi motivasi untuk memberikan yang terbaik," kata Rian.

sumber : https://bulutangkis.republika.co.id/posts/174757/japan-open-2022-fajri-jadi-satu-satunya-ganda-putra-di-perempat-final
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler