Sumbar Tuan Rumah World Islamic Entrepreneur Summit 2023
Sumatra Barat akan menjadi tuan rumah World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) 2023.
REPUBLIKA.CO.ID,PADANG- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno, mengatakan Sumatra Barat akan menjadi tuan rumah World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) pada 2023 mendatang.
Menurut Sandi, even internasional ini akan dapat mendukung sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Sumbar.
"Kita sudah sepakat, Kemenparekraf akan mendukung pelaksanaan World Islamic Entrepreneur Summit di 2023 mendatang. Per hari ini, saya resmikan dimulainya persiapan pelaksanaan iven ini,” kata Sandi, usai meresmikan pemakaian Gedung Bagindo Aziz Chan Youtu Center di Padang, Sumatera Barat, Jumat (16/9/2022)
Sandi menyebut pada iven World Islamic Entrepreneur Summit nanti akan ada delapan kepala negara yang akan diundang ke Sumbar. Selain itu juga akan banyak pengusaha dan pelaku ekonomi nasional berskala dunia yang akan turut hadir.
Sandi berharap WIES 2023 diharapkan bakal menjadi icon yang sejajar dengan iven Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) lainnya di Indonesia yang bisa digelar setiap tahun.
“Jadi, selain ada Bali, Surabaya dan Jakarta, Padang nantinya juga bisa menawarkan sebuah iven yang kelasnya adalah kelas dunia,” ucap Sandi.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sumatra Barat, Sari Lenggogeni, menyambut baik iven internasional dari Kemenparekraf tersebut. Ia berharap WIES 2023 dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Sumatera Barat.
"Kita dijadikan satu iven besar, ini akan menjadi prioritas kita agar iven ini sukses terlaksana. Dengan demikian, nantinya akan mendorong citra wisata dan memperkenalkan potensi wisata Sumbar," kata Sari.