Artis Lesti Kejora Laporkan Rizky Billar Terkait Kasus KDRT

Polisi mengarahkan Lesti melakukan visum terkait kasus KDRT.

Instagram
Penyanyi Lesti Kejora. Artis sekaligus pedangdut Lesti Kejora melaporkan suaminya Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Rep: Ali Mansur Red: Nur Aini

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Artis sekaligus pedangdut Lesti Kejora melaporkan suaminya Rizky Billar ke Polres Jakarta Selatan atas dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Laporan itu dilayangkan oleh Lesti ke Polres Jakarta Selatan pada Rabu (28/9/2022) kemarin.

Baca Juga


"Saudari L datang semalam ke Polres Jakarta Selatan untuk melaporkan perihal kasus dirinya yang KDRT. Datang melaporkan kurang lebih jam 7," ujar Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi, saat dihubungi pada Kamis (29/9/2022).

Namun demikian, Nurma tidak membeberkan secara detail apa bentuk kekerasan yang dialami oleh Lesti. Nurma juga belum menyampaikan kapan kekerasan itu terjadi dan apa pemicunya. Ia hanya mengarahkan Lesti untuk melakukan visum sebagai barang bukti laporannya. 

"Kita kan pasti visum kalau KDRT. Kemudian saksi juga jelas dan masuk unsur yang bisa disangkakan dan menjerat orang,” kata Nurma.

Menurut Nurma, saat ini kepolisian masih melakukan pendalaman dengan memeriksa sejumlah saksi, termasuk Rizky Billar. Kemudian terkait dengan jadwal pemanggilan atau pemeriksaan terhadap Rizky billar, Nurma juga belum menyampaikan. Namun, ia memastikan bakal memeriksa para saksi.

"Pokoknya kita periksa dulu saksi-saksi, kumpulkan barang bukti, nanti baru kita pasti kita akan panggil saksi terkait," ucap Nurma.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler