Demi Tingkatkan Kualitas, Newcastle United Bersiap Datangkan Marco Asensio

Newcastle siap bersaing dengan AC Milan dan Liverpool untuk datangkan Asensio.

AP/Marcio Jose Sanchez
Pemain Real Madrid Marco Asensio jadi bidikan Newcastle United.
Rep: Anggoro Pramudya Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Demi dapat bersaing dengan klub top Liga Primer Inggris, Newcastle United dilaporkan ingin mendaratkan salah satu pesepak bola berbakat di Eropa yakni gelandang tengah Real Madrid, Marco Asensio. Newcastle memiliki misi untuk bisa bersaing dengan tim lima besar klasemen Liga Primer Inggris musim 2022/2023.

Baca Juga


Bukti awalnya, the Magpies kini bertengger di posisi enam klasemen dengan perolehan angka 15 dari 10 pertandingan yang sudah dimainkan, tiga menang, enam imbang dan sekali kekalahan. Pasukan Eddie Howe tertinggal delapan angka dari posisi tiga yang ditempati Tottenham Hotspur dan Manchester City di kursi kedua. The Toon Army terpaut 12 poin di belakang Arsenal sebagai pemuncak klasemen.

Teranyar the Magpies sukses menahan imbang Manchester United di Stadion Old Trafford akhir pekan kemarin. Catatan positif tersebut coba terus dipertahankan oleh Fabian Schar dan kawan-kawan.

Media Italia Calciomercato, dikutip Caughtoffside, Senin (17/10/2022), mengeklaim pelatih Eddie Howe menginginkan suntikan pemain baru untuk skuadnya. Kabarnya the Magpies siap bersaing sekaligus mengalahkan AC Milan untuk perburuan tanda tangan Asensio.

Pemain berusia 26 tahun memang tidak lagi menjadi pilihan utama skuad Los Merengues di bawah komando pelatih Carlo Ancelotti. Beberapa rumor bahkan menyebutkan Asensio bersedia angkat koper dari Estadio Santiago Bernabeu pada jendela transfer Januari 2023.

Tidak hanya Newcastle dan Milan, Liverpool juga dilaporkan berminat kepada Asensio. Ini membuat persaingan mendaratkan pemain timnas Spanyol bakal berjalan ketat.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler