Jelang AS Vs Wales, McKennie Pamerkan Gaya Rambut Baru

Mc Kennie akan menjadi salah satu andalan AS saat berjumpa Wales.

AP/Ashley Landis
Gelandang Weston McKennie dari Amerika Serikat dengan gaya rambut barunya,
Rep: Anggoro Pramudya Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Gelandang tengah Juventus Weston McKennie meluncurkan gaya rambut baru, khusus untuk gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar. Masuk ke dalam skuad Amerika Serikat (AS), McKennie mewarnai rambutnya dengan tiga warna yakni merah, putih, dan biru.

Baca Juga


Dilansir dari Football Italia, Senin (21/11/2022), McKennie terlihat dalam sesi latihan Ahad (20/11/2022) dengan gaya rambut mengambil garis putih tradisional dan menambahkan warna merah dan biru yang mewakili warna bendera AS.

Pemain berusia 24 tahun itu bergabung dengan Juventus pada tahun 2020 dan sejauh ini musim ini telah mencetak tiga gol dan satu assist dalam 16 pertandingan antara Serie A dan Liga Champions.

Mc Kennie akan menjadi salah satu andalan AS saat berjumpa Wales pada matchday pertama Grup B di Stadion Al Rayyan, Selasa (22/11/2022) dini hari WIB. Partai ini diprediksi berlangsung cukup ketat. Sebab, di atas kertas, kedua tim memiliki skuad dengan kualitas yang cukup berimbang.

Amerika Serikat saat ini punya pemain-pemain top yang menimba ilmu dan menjajaki karier di beberapa klub Eropa yakni Christian Pulisic, Timothy Weah, Sergino Dest, dan Weston McKennie.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler