Ini Pilihan Lebron James pada Final Piala Dunia 2022
Lebron James mengaku hanya ingin menikmati pertandingan final Qatar 2022.
REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Dukungan terbelah ketika Argentina dan Prancis bertemu di final Piala Dunia 2022 Qatar, di Stadion Lusail, Doha, Ahad (18/12) malam WIB. Sebagian mendukung Argentina dan sebagian lain berada di pihak Prancis.
Tetapi Atlet NBA LeBron James memilih tak menjagokan di antara keduanya. Ia lebih memilih ingin menikmati permainan. Setelah pertandingan antara Los Angeles Lakers dan Denver Nuggets, LeBron memberikan pendapatnya tentang laga nanti.
"Saya tidak akan memilih. Jam berapa pertandingannya? (seorang jurnalis menjawab) Jam 7 pagi (waktu AS) baik-baik saja, bagus. Dengan begitu saya bisa bangun dan menontonnya. Saya hanya ingin menonton pertandingan hebat seperti yang lainnya di dunia, jadi kita lihat saja nanti," kata LeBron dilansir dari Marca.
Ia mengatakan pertandingan nanti akan sangat luat biasa. Ia berharap kedua tim mempertontonkan permainan yang menghibur. Pasalnya, dua tim ini adalah yang terbaik dari dari beberapa tim yang mengikuti turnamen.
Lebron memiliki hubungan baik dengan banyak pemain sepak bola dan juga berpengalaman di dunia olahraga. Ia salah satu pemilik saham mayoritas Liverpool. Baru-baru ini menjadi pemegang saham di AC Milan.
Lakers meraih kemenangan 126-108 atas Nuggets untuk mencatatkan rekor mereka menjadi 12-16. Lakers kini duduk di posisi ke-12 Wilayah Barat. Meskipun mengawali musim dengan buruk, ada peningkatan performa dalam beberapa pekan terakhir.