Amrabat dan Enzo Fernandez Bisa Alihkan Liverpool Rekrut Jude Bellingham

Liverpool kini diharapkan bisa mendatangkan Amrabat dan Enzo Fernandez.

EPA-EFE/Ali Haider
Gelandang Fiorentina asal Maroko, Sofyan Amrabat. Liverpool mengincar Amrabat pada bursa transfer Januari 2023.
Rep: Rahmat Fajar Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Liverpool dapat mengurungkan niatnya untuk mengontrak Jude Bellingham dari Borussia Dortmund karena mengalihkan perhatiannya kepada dua pemain yang bersinar di Piala Dunia 2022 Qatar, yakni Sofyan Amrabat dan Enzo Fernandez. Selain itu, kerumitan dalam mengejar Belling juga menjadi faktornya.

The Reds tertarik mendatangkan Bellingham, tetapi pembeliannya diperkirakan akan memakan biaya sekitar 150 juta euro menurut laporan AS, dilansir dari caughtoffside, Ahad (25/12/2022). Angka itu membuat Liverpool dapat membatalkan pengejaran gelandang timnas Inggris itu.

Laporan tersebut menambahkan, Liverpool kini diharapkan bisa mendatangkan Amrabat dan Enzo Fernandez. Amrabat tampil luar biasa bersama timnas Maroko di Piala Dunia 2022. Ia adalah aktor kunci dalam perjalanan negaranya lolos ke semifinal.

Amrabat diyakini akan menambah kekuatan lini belakang Liverpool dan menambah kekuatan di lini tengah. Adapun Enzo Fernandez merupakan pemain muda terbaik Piala Dunia 2022. Dengan demikian ia memiliki masa depan yang diperkirakan cerah.

Pemain 21 tahun itu mempunyai potensi untuk berkembang menjadi gelandang yang lengkap. Pelatih Liverpool Juergen Klopp dapat memolesnya dengan memanfaatkan bakatnya menjadi pemain hebat di Anfield. Gelandang Benfica itu memiliki klausul pelepasan 120 juta euro dan masih perlu dilihat apakah klubnya siap menjualnya dengan harga kurang dari nilai klausul.

Fernandez tak diragukan lagi sebagai salah satu talenta muda papan atas. Namun Liverpool berharap dapat membelinya dengan harga yang wajar pada jendela transfer Januari 2023. Lini tengah menjadi perhatian prioritas Klopp sehingga mendapatkan gelandang berkualitas akan menjadi perhatian utamanya.

Baca Juga


Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler