PLN Salurkan Rp 117 Juta Bantu Korban Banjir di Jateng

Bantuan disalurkan menggunakan dana Yayasan Baitul Maal.

Republika/Wihdan Hidayat
Warga menerobos banjir di Kelurahan Trimulyo, Genuk, Semarang, Jawa Tengah.
Rep: Bowo Pribadi Red: Yusuf Assidiq

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- PLN memberikan bantuan berupa paket sembako dan uang tunai kepada masyarakat yang terdampak bencana di sejumlah wilayah di Jawa Tengah. Bantuan disalurkan ke wilayah terdampak banjir di Semarang, Pati, Rembang, Kudus, Pekalongan, dan Kendal.

Total nilai bantuan mencapai Rp 117 juta. Bantuan disalurkan dengan menggunakan dana Yayasan Baitul Maal (YBM) yang menghimpun zakat, infak, dan sedekah para pegawai PLN.



Penyaluran bantuan dilakukan oleh General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, Wahyu Jatmiko, beserta jajaran. Sekaligus melakukan inspeksi kelistrikan dan memberi bantuan warga di wilayah Semarang yang terdampak bencana akibat cuaca buruk, Selasa (3/1/2023) malam.

Wahyu Jatmiko menyampaikan, PLN turut hadir membantu meringankan beban masyarakat terdampak bencana. Di samping juga melakukan pengamanan dan pemulihan sistem kelistrikan.

Menurutnya, tugas PLN memang untuk melakukan pengamanan dan pemulihan sistem kelistrikan pascaterjadinya bencana banjir di sejumlah wilayah. "Namun sebagai perusahaan BUMN, PLN punya tanggung jawab untuk turut hadir meringankan beban masyarakat," ungkapnya, di Kecamatan Genuk.

Ia menambahkan,  saat ini PLN terus berusaha supaya aliran listrik di wilayah terdampak dapat sepenuhnya pulih. Juga berkoordinasi dengan BPBD serta pemerintah daerah setempat. “Mohon maaf atas ketidaknyamanan karena terganggunya aliran listrik akibat cuaca buruk ataupun banjir," lanjut dia.

Untuk memastikan keamanan kelistrikan saat banjir, PLN terpaksa memutus aliran listrik di beberapa tempat yang berpotensi menimbulkan bahaya kelistrikan. Sebelumnya, pada Ahad (1/1) cuaca buruk melanda di sebagian wilayah pantura tak terkecuali Semarang menyebabkan ribuan bangunan rumah terendam banjir.

Ratusan bangunan, baik rumah maupun fasilitas publik lain, mengalami kerusakan termasuk jaringan listrik. Wahyu juga mengucapkan terima kasih kepada pelanggan terdampak atas kesabaran dan menghimbau apabila pelanggan ingin melaporkan gangguan ataupun mendapatkan informasi terkait kelistrikan.

"Termasuk meminta aliran listrik dipadamkan di daerah banjir dapat melalui Aplikasi PLN Mobile atau menghubungi Contact Center 123," tambahnya.

Lurah Gebangsari, Kecamatan Genuk, Gunarto mewakili warga terdampak banjir di wilayahnya menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan dari PLN.

“Saya mewakili warga masyarakat Gebangsari, Genuk, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan PLN, bantuan ini akan meringankan beban warga yang terdampak banjir,” ungkap dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler