Wagub Jabar Pastikan Perbaikan Jalan di Cikembar Sukabumi
Wagub menyampaikan upaya perbaikan jalan sepanjang 3,4 kilometer di Cikembar.
REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov) akan memperbaiki ruas jalan di wilayah Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi. Perbaikan ruas jalan Cikembang-Cikembar ini diharapkan bisa mulai berjalan Februari mendatang.
Pada Kamis (5/1/2023), Wakil Gubernur (Wagub) Jabar Uu Ruzhanul Ulum mengunjungi Cikembar untuk menyampaikan rencana pemprov memperbaiki jalan. “Saya hadir ke sini untuk merespons aspirasi warga, terutama mengenai pembangunan jalan,” kata Wagub, di sela-sela pertemuan dengan warga di Jalan Cikembar, Sukabumi.
Sebelumnya sejumlah warga Cikembar, khususnya kalangan ibu-ibu, menggelar aksi unjuk rasa memprotes kondisi jalan yang rusak. Wagub menjelaskan, dulu pemerintah bekerja sama dengan perusahaan untuk memperbaiki dan memelihara jalan karena pihak perusahaan juga memanfaatkan ruas jalan tersebut. Namun, karena pandemi Covid-19, pemeliharaan jalan terhenti. Sementara jalan terus dipakai.
Ke depan, Wagub mengatakan, pemprov yang langsung turun tangan melakukan perbaikan dan pembangunan. “Tahun ini pemprov membangun jalan Cikembar sepanjang 3,4 kilometer dengan pelengkap drainase kiri dan kanan,” kata Wagub.
Pelaksanaan perbaikan jalan itu diharapkan bisa dipercepat. Wagub mengharapkan perbaikan jalan sudah mulai berjalan pada Februari mendatang. Rencana perbaikan jalan itu disambut warga. “Kami menyampaikan terima kasih, aspirasi perbaikan jalan sampai kepada Wagub, sehingga bisa hadir di sini,” ujar perwakilan ibu-ibu Desa Cikembar, Ita (50 tahun).
Ita mengatakan, warga mengeluhkan kondisi jalan yang rusak. Ada juga jalan yang sudah diperbaiki, tapi tak lama kemudian kembali rusak. Selain itu, menurut Ita, saat dilakukan perbaikan kondisi jalanan menjadi berdebu, yang membuat aktivitas warga yang berjualan terhenti. Ia mengatakan, debu jalanan ini juga memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Karenanya, Ita mengatakan, warga berharap jalan yang kondisinya rusak segera diperbaiki. “Kami ingin merasakan jalan yang bagus dan mohon kepada Wagub realisasikan hak-hak kami sebagai warga,” kata dia.