Livescore Liga Inggris: Babak Pertama, Liverpool dan Chelsea Masih Sama Kuat

Belum ada gol tercipta di Anfield dalam laga Liverpool vs Chelsea.

AP Photo/Jon Super
Laga Liverpool vs Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris di Anfield.
Rep: Reja Irfa WIdodo Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool dan Chelsea harus puas mengakhiri babak pertama dengan skor imbang 0-0 dalam laga pada pekan ke-21 Liga Primer Inggris, Sabtu (21/1/2023) malam WIB. Kedua tim terlihat sama-sama masih belum bisa menemukan ritme permainan yang tepat dalam laga di Stadion Anfield tersebut.

Baca Juga


Laga baru berjalan tiga menit, Chelsea sebenarnya sudah merobek gawang Liverpool. Berawal dari kemelut di depan mulut gawang pasca sepak pojok, Kai Havertz melepaskan sepakan mendatar ke pojok kiri bawah gawang The Reds tanpa bisa dihalau Allison.

Namun, berdasarkan review VAR, wasit menganulir gol ini. Pasalnya, Havertz sudah berdiri dalam posisi offside saat mengarahkan bola ke gawang The Reds. Tidak lama berselang, giliran Liverpool yang mendapatkan peluang.

Mohamed Salah, yang melakukan penetrasi di sebelah kiri pertahanan Chelsea, sempat melepaskan umpan ke Cody Gakpo. Sayangnya, sepakan Gakpo usai memanfaatkan umpan Salah tersebut melambung begitu tinggi di atas gawang The Blues.

Hingga pertengahan babak pertama, The Blues mampu mengungguli Liverpool dalam hal penguasaan bola, 59 persen berbanding 40 persen. Chelsea pun bisa beberapa kali menebar ancaman buat gawang The Reds, termasuk via sepakan jarak jauh Conor Gallagher yang mampu ditangkap oleh Allison.

Di sisi lain, Liverpool masih kesulitan untuk membangun pola serangan yang tepat. Para gelandang tim tuan rumah terlihat belum mampu mengatasi perlawanan para gelandang The Blues dalam memperebutkan kendali di lapangan tengah. Alhasil, para pemain di lini serang belum mendapatkan pasokan bola yang matang dari lini tengah.

Sementara Chelsea masih belum bisa menemukan celah di pertahanan Liverpool, The Reds juga belum menunjukan pola permainan terbaik pada sepanjang babak pertama. Skor imbang, tanpa gol, pada babak pertama rasanya memang hasil yang pantas apabila menilik performa kedua tim.

 

Liverpool (4-3-3)

Alisson; Milner, Gomez, Konate, Robertson; Keita, Bajcetic, Thiago; Elliott, Salah, Gakpo

Pelatih: Jurgen Klopp

Chelsea (4-2-3-1)

Kepa; Chalobah, Thiago, Badiashile, Cucurella; Gallagher, Jorginho; Ziyech, Mount, Hall; Havertz

Pelatih: Graham Potter

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler