PB Wanita Al-Irsyad: Childfree Memutus Tali Generasi
Dalam islam dianjurkan untuk berumah tangga dan memiliki keturunan.
Republika/Thoudy Badai
Rep: Havid Al Vizki Red: Agung Sasongko
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengurus Besar Wanita Al-Irsyad menyatakan pandangan childfree (tidak memiliki anak) adalah tindakan yang memutuskan tali generasi. Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum Wanita Al-Irsyad, Fahimah Abdul Kadir Askar.
Baca Juga
Fahimah menyatakan pandangan tersebut tidak sesuai dengan syariat islam. Sebab, ia menjelaskan dalam islam dianjurkan untuk berumah tangga dan memiliki keturunan.
Hal itu ditujukan agar nantinya Rasulullah SAW pada hari akhir akan melihat umatnya yang banyak. Ia menegaskan bahwa pandangan childfree adalah budaya barat dan tidak sesuai dengan agama islam.
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler