Dewi Sandra Fokus Kejar Lailatul Qadar 10 Hari Terakhir Ramadhan
Demi bisa mendapatkan Lailatul Qadar, Dewi sudah punya rencana untuk itikaf di rumah.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hari Raya Idul Fitri kurang dari dua pekan lagi dan banyak orang sudah mulai mempersiapkan keperluan untuk Lebaran. Namun, hal tersebut tak berlaku bagi aktris dan penyanyi Dewi Sandra sebab dia ingin fokus mengejar Lailatul Qadar pada 10 hari terakhir Ramadhan.
"Jujur karena pada 10 malam terakhir itu enggak mikirin. Itu (Lebaran) kan nanti. Jadi jalani dulu saja ujiannya, kalau sudah lewat mungkin bisa lebih santai untuk mikirin hal tersebut, tapi untuk sekarang fokus ke 10 malam terakhir, kita tahu semuanya lagi mengejar Lailatul Qadar," kata Dewi saat ditemui di Jakarta pada Rabu (12/4/2023).
Dewi mengatakan, ia ingin serius dalam mengejar Lailatul Qadar. Ia pun mengatakan sangat terinspirasi dengan sejarah nabi dan para sahabatnya demi bisa berjumpa dengan malam yang dipercaya sangat mulia oleh umat Islam.
"Kalau kita enggak serius melakukannya ya jangan harap (mendapatkan Lailatul Qadar), kita tahu sejarah nabi seperti apa untuk Lailatul Qadar, para sahabat juga kakinya sampai bengkak, mereka benar-benar begadang. Nah kita, bangun lima menit di jam dua (pagi) aja langsung merasa tercerahkan, bukan begitu," ujar Dewi.
Demi bisa mendapatkan Lailatul Qadar, Dewi ternyata sudah punya rencana untuk melakukan itikaf di rumah. "Insya Allah, kalau Dewi di rumah, suami ke masjid. Enggak perlu berdua-duaan, justru kami berdua dengan Allah aja," ujarnya.
Ketika ditanya soal aktivitas yang biasa dilakukan saat Lebaran, Dewi mengatakan ia selalu berkumpul bersama keluarga besar, sungkeman, dan berbagi angpao untuk keponakan-keponakannya.
"Dan aku anak Betawi asli jadi aku selalu menikmati Jakarta yang kosong, alhamdulillah," kata Dewi.