Indra Sjafri Sebut Banyak Catatan dari Kekalahan Timnas U-22 Lawan Lebanon U-22

Indonesia kalah 1-2 dari Lebanon meskipun unggul lebih dulu.

Republika/Edwin Dwi Putranto
Gelandang timnas U-22 Indonesia Muhammad Andy Harjito berebut bola dengan pemain Lebanon dalam laga persahabatan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (14/4/2023). Indonesia harus mengakui keunggulan Lebanon dengan skor 1-2.
Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi Red: Israr Itah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri mengatakan kekalahan menjadi pelajaran penting bagi para pemain. Tim Merah Putih terkena comeback saat melakoni laga uji coba melawan Lebanon U-22 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (14/4/2023) malam WIB. Indonesia yang unggul lebih dulu harus menelan kekalahan 2-1 dari Lebanon. 

Baca Juga


"Kalau hasil kita memang kalah. Tetapi dari manfaat uji coba bersyukur bisa melawan tim yang bagus. Saya menilai kami tak jelek," kata Indra Sjafri usai pertandingan.

Indonesia akhirnya bisa memecahkan kebuntuan pada menit ke-83 saat Irfan Jauhari menerima bola dari lemparan ke dalam untuk Indonesia di sisi kiri kotak penalti. Ia kemudian melepaskan umpan tarik ke tengah kotak, tapi bola membentur Ali Rida sehingga mengarah ke gawangnya sendiri.

Keunggulan Indonesia tak bertahan lama, Lebanon berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-89. Serangan dari sisi kiri oleh Ali Shaitou berhasil menembus pertahanan Indonesia. Ali melepaskan umpan silang ke kotak penalti yang berhasil dimaksimalkan Mahdi Sabbah dengan tandukan ke gawang.

Pada menit-menit akhir, Lebanon membalikkan keadaan. Gol diciptakan oleh Nasser saat memaksimalkan kombinasi serangan ke area kotak penalti Indonesia. Tambakan kaki kanan Nasser dari sisi kanan kotak penalti gagal diamankan oleh Ernando. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Lebanon. 

Ada beberapa catatan yang didapat Indra dalam pertandingan tersebut. Menurutnya para pemain harus memperbaiki fokus mereka selama pertandingan. Selain itu, juru taktik asal Sumatera Barat itu juga menyoroti penyelesaian akhir Rizky Ridho dan kawan-kawan yang masih banyak membuang peluang.

"Masalah fokus dan mental pemain pada menit akhir seperti kurang konsentrasi. Ada momentum peluang tidak bisa jadi gol, jadi kami akan evaluasi agar game kedua nanti tanggal 16 (April) bisa lebih baik lagi," jelasnya.

Sementara itu, Beckham Putra berjanji bakal memberikan kemampuan terbaiknya di pertemuan kedua. Evaluasi akan dilakukan agar lebih baik dari hasil malam ini. 

"Pertandingan tadi sangat bagus buat kami. Ini (kekalahan) menjadi catatan juga untuk kami sebagai pemain. Semoga di laga kedua bisa meningkatkan lagi dan hasilnya bisa baik," ujar Beckham Putra.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler