Ini 23 Pemain Man City yang Disiapkan Guardiola untuk Final Liga Champions Kontra Inter
Skuad Man City telah mendarat di Istanbul pada Kamis (8/6/2023) malam.
REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Manchester City telah mengumumkan 23 skuad untuk pertandingan final Liga Champions melawan Inter Milan di Istanbul Turki, Ahad (11/6/2023) dini hari WIB. Mereka dalam keadaan siap tempur untuk menuntaskan misi meraih treble winners musim ini.
Skuad Man City telah mendarat di Istanbul pada Kamis (8/6/2023) malam. Pasukan Pep Guardiola selanjutnya akan memulai latihan di Stadion Olimpiade Ataturk sebagai venue pertandingan. Kyle Walker yang sebelumnya diragukan kebugarannya telah ada bersama tim. Pun dengan Kevin de Bruyne dan Bernardo Silva dalam keadaan fit setelah mengalami cedera ringan di final Piala FA melawan Manchester United.
Man City bersiap membuat sejarah. Alhasil pemilik klub Sheikh Mansour tak hanya melakukan perjalanan dengan para pemain tapi membawa keluarga dan temannya menggunakan pesawat pribadi. Beberapa pemain memesan jet pribadi untuk orang yang dicintainya termasuk orang tua Jack Grealish, saudara kandung, dan kekasihnya Ollie Priestley.
Pelatih Man City Pep Guardiola mengatakan the Citizens harus memenangkan Liga Champons jika ingin dianggap sebagai klub besar. Menurut Guardiola juara di kompetisi Eropa dapat menaikkan level.
“Yang penting adalah berada di sana lagi dan lagi dan lagi,” ujar Guardiola dilansir dari Mirror, Jumat (9/6/2023).
Kevin de Bruyne mengungkapkan tak ada kecemasan di dalam skuad Man City. The Citizens mencoba memenangkan setiap pertandingan yang dilakoni. Kevin mengatakan semua orang harus menerima bahwa terkadang Man City tidak lebih baik dari lawan.
"Itu terjadi di masa lalu, ketika tim lain menang melawan kami. Kami tahu seberapa besar momen ini, tapi saya merasa semakin santai Anda sebagai sebuah tim--dan tim melakukannya dengan cukup baik saat ini--Anda mendapatkan kesempatan yang lebih baik,” ujar De Bruyne.
Berikut 23 skuad Man City untuk final Liga Champions melawan Inter Milan:
Ederson, Stefan Ortega, Scott Carson, Nathan Ake, Manuel Akanji, Ruben Dias, John Stones, Aymeric Laporte, Kyle Walker, Rico Lewis, Sergio Gomez; Rodri, Il Gundogan, Kevin De Bruyne, Bernardo Silva, Kalvin Phillips, Maximo Perrone, Jack Grealish, Phil Foden, Riyad Mahrez, Cole Palmer, Erling Haaland, Julian Alvarez.