Anggota DPRD DKI Setuju JIS Jadi Venue Piala Dunia U-17 2023, Ini Alasannya

JIS dipertimbangkan sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.

Republika/Thoudy Badai
Aktivitas pengerjaan pembangunan Jakarta International Stadium (JIS), Kawasan Papanggo, Tanjung Priuk, Jakarta Utara, belum lama ini.
Rep: Eva Rianti Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota DPRD DKI Jakarta dari Partai Keadilan Sosial (PKS) Muhammad Taufik Zulkifli mengaku setuju dengan rencana pemakaian Jakarta International Stadium (JIS) sebagai venue Piala Dunia U-17 2023. Ia menilai JIS yang sudah dibangun sedemikian rupa seharusnya memang dimanfaatkan untuk event-event besar.

"Saya mendukung, saya mendukung penuh. Bukan hanya U-17, tapi mulailah aktivasi pertandingan yang lain, liga-liga segala macam. Pakai saja, itu sudah biaya besar ya, jadi rugi kalau enggak dipakai," kata MTZ, sapaan akrabnya, kepada wartawan, Jumat (30/6/2023).

MTZ mengatakan, JIS layak menjadi venue pertandingan sepak bola tersebut. Menurutnya, pembangunan JIS memang dirancang berkelas internasional dengan berbagai fasilitas yang mendukung. PT Jakpro, selaku BUMD DKI Jakarta yang menjadi pengelola JIS harus memperhatikan upaya pemanfaatannya agar memperoleh keuntungan, bukan sebaliknya.

"Sepak bola itu olahraga rakyat ya jadi akan banyak sekali dipakai orang, kemudian dari awal juga sudah dikonsep di Jakpro dan saya di Komisi B selalu mengawasi memang sudah sangat modern, ada fasilitas sensor dari FIFA, ada konsultan pembangunan, dan lain-lain sehingga kemudahan sebenarnya sudah sangat siap JIS itu jadi tempat pertandingan event-event sepak bola dunia," kata MTZ.

MTZ mendorong Jakpro untuk melakukan perbaikan sejumlah fasilitas yang ada di JIS. Di antaranya area parkir dan akses masuk yang hingga saat ini baru satu akses yang dibuka. Selain itu, juga kesiapan dari segi fasilitas di sekitarnya seperti aksesibilitas transportasi publik.

Sebelumnya diketahui Stadion JIS dipertimbangkan untuk dijadikan sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. Kelayakan JIS akan dikaji menyusul perlunya Indonesia mencari stadion alternatif karena jadwal Piala Dunia U-17 bentrok dengan konser band Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta.

Presiden RI Joko Widodo meminta agar stadion yang dibangun di era Gubernur DKI Anies Baswedan itu untuk diperbaiki sesuai standar Piala Dunia U-17. Pemprov DKI Jakarta sendiri mengatakan siap untuk memperbaiki fasilitas di JIS, terutama akses masuk dan sejumlah sarana prasarana lainnya.

Baca Juga


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler