Tak Mau Ambil Risiko, Madrid Enggan Buru-Buru Mainkan Vinicius di Derbi Vs Atletico

Tak bisa dimungkiri, El Real sangat membutuhkan juru gedor andal.

AP Photo/Alvaro Barrientos
Gelandang serang Real Madrid, Vinicius Jr.
Rep: Frederikus Bata Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid baru saja meraih hasil positif di Eropa. El Real menang dramatis saat berhadapan dengan Union Berlin.

Kedua tim bertemu pada partai perdana Grup C Liga Champions musim 2023/2024. Madrid unggul 1-0 atas wakil Jerman itu di Stadion Santiago Bernabeu dalam duel yang berakhir pada Kamis (21/9/2023) dini hari WIB.

Gol kemenangan Los Blancos baru tercipta di menit 90 plus empat. Lagi-lagi Jude Bellingham menjadi pahlawan. Sepakan jarak dekatnya menaklukkan kiper Die Eisernen.

Kini saatnya Real Madrid mengalihkan fokus ke partai selanjutnya. Skuad polesan Carlo Ancelotti menuju pentas domestik. Atletico Madrid menunggu.

Sebuah derbi ibu kota Spanyol. Partai journada keenam La Liga Spanyol itu dimainkan di Metropolitano Stadium, markas Atletico, Senin (25/9/2023) dini hari WIB. Ancelotti butuh semua pemain terbaiknya.

Itu merupakan laga terbesar El Real sejauh musim 2023/2024 bergulir. Sayangnya Vinicius Junior belum bisa turun gunung. Penyerang asal Brasil itu masih mendekam di ruang perawatan.

Vinicius sudah mulai berlatih. Ia beraktivitas secara individu. Itu memberi harapan yang bersangkutan akan mentas kontra Los Colchoneros.

"Namun, Real Madrid tidak siap mengambil risiko apa pun terkait pemain bintangnya (Vinicius). Karena itu, dia tidak akan terburu-buru untuk comeback di derbi melawan Atletico Madrid," demikian laporan yang dikutip dari madriduniversal.com, Jumat (22/9/2023).

Tak bisa dimungkiri, El Real sangat membutuhkan juru gedor andal. Seseorang yang mampu menuntaskan peluang menjadi gol. Laga melawan Union Berlin menunjukkan hal itu.

Dari puluhan peluang, hanya bisa tercipta satu gol. Tidak mungkin klub seperti Los Blancos hanya mengandalkan gelandang serang untuk membobol gawang lawan. Untungnya, tanpa Vinicius, Madrid masih baik-baik saja.

Si Putih meraih 100 persen kemenangan dalam enam pertandingan di semua kompetisi musim ini. Selama periode tersebut, El Real mencetak mencetak 11 gol, dan kebobolan tiga gol.

Baca Juga


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler