Jelang Laga Indonesia vs Brunei, Suporter Timnas Elukan Efek Positif Kinerja Erick Thohir

Suporter mengapresiasi kinerja Erick Thohir sebagai Ketum PSSI.

Republika/Edwin Dwi Putranto
Ketua PSSI Erick Thohir menyapa pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong disela latihan timnas jelang pertandingan Leg Pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion GBK, Jakarta, Rabu (11/10/2023). Indonesia dijadwalkan akan melawan Brunei Darussalam di Stadion GBK, pada Kamis (12/10/2023) malam.
Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam pada fase pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (12/10/2023) malam WIB. Suporter optimistis Indonesia menang dan mengakui perkembangan positif yang dibawa Erick Thohir sejak menjabat sebagai ketua umum PSSI. 

Baca Juga


"Di era Erick Thohir ini banyak perkembangan untuk sepak bola Indonesia. Program-programnya bagus, pelatihan wasit buat liga sama kan katanya mau ada VAR juga, itu bagus sih. Terus juga bisa bawa pelatih ternama (Frank Wormuth) itu bisa bikin sepak bola Indonesia semakin maju pastinya," kata Cristhoper Takasi kepada Republika.co.id, Kamis (12/10/2023).

Jika melihat catatan pertemuan kedua tim, Indonesia memang lebih diunggulkan dalam laga nanti. Pria berusia 20 tahun itu pun optimistis tim asuhan Shin Tae-yong bisa memenangkan pertandingan. Tercatat, sejak 1977 hingga 2023, Indonesia dan Brunei sudah bentrok 11 kali. Dari 11 pertemuan itu Indonesia menang tujuh kali, dua kali imbang, dan Brunei menang dua kali. 

Pertemuan terakhir kedua tim adalah di fase grup Piala AFF 2022, di mana Indonesia menang 7-0. Penggemar Real Madrid itu menilai permainan tim Merah Putih jauh lebih berkembang saat ini. Menurut penggemar yang sudah sudah sejak lama mendukung timnas Indonesia itu, Asnawi Mangkualam dkk punya gaya permainan dan transisi yang baik, tidak hanya bermain umpan-umpan jauh.

"Prediksinya sih menang dan harusnya sih minimal bisa menang 5-0 ya. Apalagi dengan skuad yang sekarang, itu kan bisa dibilang jomplang sama Brunei Darussalam," kata Cristhoper.

 

Berikut prediksi susunan pemain timnas Indonesia untuk menghadapi Brunei Darussalam:

 

Indonesia (3-5-2): Ernando Ari (kiper); Rizky Ridho, Elkan Baggott, Sandy Walsh; Asnawi Mangkualam, Rachmat Irianto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Pratama Arhan; Ramadhan Sananta, Dendy Sulistyawan.

Pelatih: Shin Tae-yong

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler