Tampil Mengesankan di Barcelona, Mantan Wonderkid Atletico Ini Ternyata Dibayar Murah

Barcelona memang masih dihadapkan dengan persoalan keuangan.

AP Photo/Joan Monfort
Gelandang Barcelona Joao Felix.
Rep: Rahmat Fajar Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, KATALAN -- Secara tidak terduga Joao Felix tampil mengesankan di Barcelona sebagai pemain pinjaman dari Atletico Madrid. Berbeda saat dia menjalani masa peminjaman selama enam bulan sejak Januari-Juni 2023 di Chelsea, kontribusi Felix tidak sesuai ekspektasi.

Baca Juga


Pemain internasional Portugal tersebut mencatatkan tiga gol dan tiga assist dalam delapan pertandingan di semua kompetisi bersama Barcelona. Catatan yang sangat menguntungkan bagi Blaugrana. 

Ternyata, Barcelona membayar Felix sangat murah yakni 400 ribu Euro selama masa peminjaman hingga akhir musim menurut L'Esportiu, dilansir dari football espana, Jumat (13/10/2023).

Blaugrana mengarungi jendela transfer musim panas dengan baik. Mereka sukses meningkatkan skuad sekaligus menghasilkan keuntungan yang signifikan. Salah satunya kedatangan Felix dengan kontribusi yang luar biasa.

Barcelona telah dikaitkan dengan Felix hampir sepanjang musim panas lalu. Tetapi langkah tersebut sempat tersendat karena masalah keuangan klub. Dalam berjalannya waktu Barcelona menemukan jalan kemudahan yakni berhasil mendatangman Felix pada akhir jendela transfer sebagai pinjaman.

Dia bergabung dengan rekan senegaranya Joao Cancelo yang didatangkan dari Manchester City. Barcelona diperkirakan akan mencoba merekrut Felix secara permanen pada musim panas mendatang. Namun harga yang diminta Atletico sebesar 80 juta euro diperkirakan tidak akan terjangkau oleh rival Real Madrid tersebut.

Barcelona masih dihadapkan dengan krisis keuangan. Hal tersebut yang menyebabkan mereka kesulitan bergerak mencari pemain sesuai disetiap bursa transfer. Mereka lebih mencari cara bagaimana mendapatkan pemain secara gratis.

Felix yang beroperasi sebagai sayap kiri tampak senang dengan keberadaannya di Barcelona. Suasana hati yang senang memberikan dampak positif terhadap penampilannya di lapangan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler