Naskah Khutbah Jumat: Kebaikan dan Keburukan
Kebaikan Allah SWT adalah bagian dari rahmat-Nya.
REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Ihsan Nursidik, Pengajar di Pondok Pesantren Darul Arqam Daerah Garut
إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْه ُ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سيدنا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ. اما بعـد قال الله تعالى: اَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. يَا أَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُمْ مُّسْلِمُوْنَ. يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ ءَامَنُوا اتَّقُوا اللهَ وَقُوْلُوْا قَوْلاً سَدِيْدًا. يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللهَ وَرَسُوْلَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيْمًا
Ma’ayiral Mu’minin Rahimakumullah
Kebaikan dalam linguistik Arab, diperoleh dari kata khair (خير) yang bermakna atfu berarti simpati dan mailu yang berarti cenderung. Tegasnya, bahwa pengertian khair selalu bermakna kepada kecenderungan diri terhadap sesuatu yang baik, dan bersimpati kepada sesuatu yang dianggapnya baik tersebut.
Kata khair ini pun, menjadi akar kata dari istikharah, yang berarti meminta kebaikan yang lebih dari beberapa perkara yang baik. Selain itu, kata khair juga merupakan lawan dari kata syari, yang berarti keburukan. Sehingga kecenderungan baik akan selalu bertolak dari keburukan yang dihindarinya.
Al-Quran menyebut kata khair dengan berbagai derivasinya. Sebanyak seratus delapan puluh kali, di antaranya merupakan nomina (isim), seperti (ذالكم خير الكم) dan hanya tujuh kali disebutkan dalam bentuk verba atau kata kerja (fi’il), seperti (وربك يخلق ما يشاء ويختار). Secara umum makna khair dalam Al-Quran lebih banyak diartikan sebagai maalun (harta), yang merujuk kepada berbagai macam rezeki yang diterima.
Setidaknya terdapat dua macam pemahaman dalam memaknai kata khair. Pertama, makna khair mutlak (خير المطلق), yaitu kebaikannya yang dianggap oleh seluruh umat manusia sebagai yang paling utama. Sedangkan makna kedua, yaitu khair nisbi (خير النسبي). Khair jenis yang kedua ini mengindikasikan perbuatan baik yang relatif, tegasnya perbuatan baik yang dinilai berdasarkan sudut pandang seseorang.
Sebagai contoh, kita dapat katakan surga sebagai khair mutlak sebab tidak ada satu pun orang yang menolak konsep surga sebagai kebaikan. Sedangkan harta adalah sebagai khair nisbi, dimana untuk sebagian orang, harta dapat berupa sesuatu yang membawa dampak baik ataupun buruk.
‘Alakullihal, khair atau kebaikan yang...
‘Alakullihal, khair atau kebaikan yang akan kami bahas pada kesempatan ini ialah khair mutlaq yang berkaitan dengan Rahmat-Nya. Amal kebaikan adalah ibadah yang selalu berkaitan dengan umat manusia dan sekitarnya. Kita tidak mengatakan manusia berbuat baik kepada Allah, akan tetapi Allah menilai amal kebaikan hamba-Nya.
Allah SwT berfirman:
مَنْ جَاءَ بِالْحَسَنَةِ فَلَهُ خَيْرٌ مِنْهَا ۖ وَمَنْ جَاءَ بِالسَّيِّئَةِ فَلَا يُجْزَى الَّذِينَ عَمِلُوا السَّيِّئَاتِ إِلَّا مَا كَانُوا يَعْمَلُونَ
“Barangsiapa yang datang dengan (membawa) kebaikan, maka baginya (pahala) yang lebih baik daripada kebaikannya itu; dan barangsiapa yang datang dengan (membawa) kejahatan, maka tidaklah diberi pembalasan kepada orang-orang yang telah mengerjakan kejahatan itu, melainkan (seimbang) dengan apa yang dahulu mereka kerjakan. (QS. Al-Qas}as}: 84)
Bila ditinjau dari penggunaan term tersebut, term خَيْرٌ memiliki makna kebaikan yang setingkat lebih atas dari term حَسَنَةِ. Lebih lanjut, ayat ini menerangkan bagaimana kebaikan seseorang akan berbalas dengan kebaikan yang lebih dari pada yang diupayakannya. Dapat dipahami bahwa perbuatan hasanah adalah perbuatan baik yang diperbuat oleh seseorang hamba kepada sesama atau makhluk Allah lainnya, sedangkan khair adalah kebaikan yang semata diberikan oleh Allah kepada hamba-Nya.
Hal ini pun dikonfirmasi kuat pada salah satu penelitian mengenai makna al-khair dan al-hasanah,, yang menyebutkan bahwa makna khair dan hasan memiliki distingsi yang cukup jelas. Kata khair dapat diartikan sebagai kebaikan yang berasal dari luar, sedangkan makna hasanah merupakan jenis kebaikan yang berasal dari dalam.
Berbanding terbalik dengan keburukan; Allah tidak serta-merta menimpakan balasan pada seseorang hamba sehingga dia melakukannya. Pada ayat lainnya, Allah menggambarkan kedudukan perbuatan kebaikan dan keburukan ini. Allah SwT berfirman:
مَنْ جَاءَ بِالْحَسَنَةِ فَلَهُ عَشْرُ أَمْثَالِهَا ۖ وَمَنْ جَاءَ بِالسَّيِّئَةِ فَلَا يُجْزَىٰ إِلَّا مِثْلَهَا وَهُمْ لَا يُظْلَمُونَ
“Barangsiapa membawa amal yang baik, maka baginya (pahala) sepuluh kali lipat amalnya; dan barangsiapa yang membawa perbuatan jahat maka dia tidak diberi pembalasan melainkan seimbang dengan kejahatannya, sedang mereka sedikitpun tidak dianiaya (dirugikan).” (QS. al-An’am: 160)
Dalam dua ayat ini saja...
Dalam dua ayat ini saja telah menunjukkan, bahwa kebaikan seseorang yang dilakukan semata karena Allah; akan diganjar oleh-Nya dengan kebaikan yang berlipat (khair). Berbeda dengan keburukan; Allah tidak akan membalasnya kecuali serupa atau semisal dengan apa yang diperbuatnya.
Hal ini menggambarkan bahwa kebaikan-Nya adalah bagian dari rahmat-Nya yang mendahului kemurkaannya. Nabi Muhammad bersabda:
لَمَّا خَلَقَ اللَّهُ الْخَلْقَ كَتَبَ فِى كِتَابِهِ – هُوَ يَكْتُبُ عَلَى نَفْسِهِ ، وَهْوَ وَضْعٌ عِنْدَهُ عَلَى الْعَرْشِ – إِنَّ رَحْمَتِى تَغْلِبُ غَضَبِى
“Tatkala Allah menciptakan makhluk-Nya, Dia menulis dalam kitab-Nya, yang kitab itu terletak di sisi-Nya di atas ‘Arsy, “Sesungguhnya rahmat-Ku lebih mengalahkan kemurkaan-Ku.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Maka tak-pelak lagi, jika Allah senantiasa menganugerahkan kebaikan-Nya berdasarkan pada Rahmat. Seturut dengan hal itu, mereka yang selalu beramal baik, adalah mereka yang senantiasa berada dalam Rahmat Allah SwT, “Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.” (QS. Al’Araf: 56).
بَارَكَ اللهُ لِي وَلكُمْ فِى الْقُرآنِ الْعَظِيْمِ. وَنَفَعَنِى وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ الْآيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ وَتَقَبَّلَ مِنِّى وَمِنْكُمْ تِلَاوَتَهُ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ
Khutbah kedua...
Khutbah Kedua
الْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي لَهُ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ وَلَهُ الْحَمْدُ فِي الْآخِرَةِ وَهُوَ الْحَكِيمُ الْخَبِيرُ
أَشْهَدُ أَن لاَّ إِلَهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُـحَمَّداً عَبْدُهُ وَرَسُولُه
أَللهُمَّ صَلِّ وَ سَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَ عَلَى آلِهِ وَ صَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ وَقُولُوا قَوْلاً سَدِيدًا يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللَّهَ وَرَسُولَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيمًا
اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا
اَللهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَاْلمُؤْمِنَاتِ وَاْلمُسْلِمِيْنَ وَاْلمُسْلِمَاتِ اَلاَحْيآءُ مِنْهُمْ وَاْلاَمْوَاتِ اللهُمَّ أَعِزَّ اْلإِسْلاَمَ وَاْلمُسْلِمِيْنَ وَأَذِلَّ الشِّرْكَ وَاْلمُشْرِكِيْنَ وَانْصُرْ عِبَادَكَ اْلمُوَحِّدِيَّةَ وَانْصُرْ مَنْ نَصَرَ الدِّيْنَ وَاخْذُلْ مَنْ خَذَلَ اْلمُسْلِمِيْنَ وَ دَمِّرْ أَعْدَاءَ الدِّيْنِ وَاعْلِ كَلِمَاتِكَ إِلَى يَوْمَ الدِّيْنِ. اللهُمَّ ادْفَعْ عَنَّا اْلبَلاَءَ وَاْلوَبَاءَ وَالزَّلاَزِلَ وَاْلمِحَنَ وَسُوْءَ اْلفِتْنَةِ وَاْلمِحَنَ مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَمَا بَطَنَ عَنْ بَلَدِنَا اِنْدُونِيْسِيَّا خآصَّةً وَسَائِرِ اْلبُلْدَانِ اْلمُسْلِمِيْنَ عآمَّةً يَا رَبَّ اْلعَالَمِيْنَ
رَبَّنَا آتِناَ فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِى اْلآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ. رَبَّنَا ظَلَمْنَا اَنْفُسَنَا وَاإنْ لَمْ تَغْفِرْ لَنَا وَتَرْحَمْنَا لَنَكُوْنَنَّ مِنَ اْلخَاسِرِيْنَ
عِبَادَاللهِ ! إِنَّ اللهَ يَأْمُرُ بِاْلعَدْلِ وَاْلإِحْسَانِ وَإِيْتآءِ ذِي اْلقُرْبىَ وَيَنْهَى عَنِ اْلفَحْشآءِ وَاْلمُنْكَرِ وَاْلبَغْي يَعِظُكُمْ لَعَلَّكُمْ تَذَكَّرُوْنَ وَاذْكُرُوا اللهَ اْلعَظِيْمَ يَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوْهُ عَلىَ نِعَمِهِ يَزِدْكُمْ وَلَذِكْرُ اللهِ أَكْبَرْ