DPR Desak PBB Berperan Aktif Tangani Pengungsi Rohingya

PBB dinilai sudah seharusnya ikut bertanggung jawab atas persoalan ini.

DPR RI
Kapal yang membawa pengungsi Rohingya
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi I DPR RI, Jazuli Juwaini, mendesak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) berperan aktif mengatasi masalah pengungsi Rohingnya. Ia mengerti bahwa masyarakat Rohingya mencari tempat aman karena di tempat asalnya mendapatkan kekerasan. Oleh karena itu, sebagai perkumpulan negara-negara di dunia, PBB sudah seharusnya ikut bertanggung jawab atas persoalan ini.

Baca Juga


Ratusan pengungsi Rohingya kembali mendarat menggunakan kapal di Bireuen dan Pidei, Provinsi Aceh. Namun, masyarakat sekitar menolak kehadiran mereka. Beberapa warga tidak senang dengan tindakan para pengungsi yang sudah pernah diterima sebelumnya. Beberapa dari mereka berulah, sehingga masyarakat sekitar enggan untuk kembali menampung mereka.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler