BMKG: Siang-Sore Ini Diprediksi Hujan Lebat Disertai Petir di DIY

Hujan intensitas sedang lebat mulai dari Yogyakarta, Sleman hingga Kulon Progo

Republika/Wihdan Hidayat
Tukang becak menaikkan penumpang saat hujan di kawasan Ngabean, Yogyakarta, Rabu (28/12/2022). Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memperkirakan bahwa Jogja dilanda cuaca ekstrem pada 28 hingga 30 Desember 2022. Kondisi tersebut membuat potensi curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat serta petir dan angin kencang.
Rep: Silvy Dian Setiawan Red: Ichsan Emrald Alamsyah

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi (Stamet) YIA memprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di wilayah DIY, Kamis (4/1/2024). Kondisi cuaca ini diperkirakan akan terjadi pada siang hingga sore hari.


"Siang sampai sore hari berpotensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir, dan angin kencang," kata BMKG Stamet YIA, Kamis (4/1/2024).

BMKG Stamet YIA menuturkan bahwa hujan dengan intensitas sedang-lebat tersebut akan dialami sebagian besar wilayah di DIY. Mulai dari Kota Yogyakarta, Kabupaten Sleman, Kabupaten Gunungkidul, Kabupaten Bantul bagian utara, dan Kabupaten Kulon Progo bagian utara.

Untuk itu, masyarakat pun diminta waspada dengan kondisi cuaca ini. Terutama masyarakat yang berada di kawasan yang masuk dalam wilayah yang diprediksi terjadi hujan.

"Waspada potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di Kota Yogyakarta, Sleman, Gunungkidul, Bantul bagian utara, dan Kulon Progo bagian utara," ungkap BMKG Stamet YIA.

Selain itu, BMKG Stamet YIA juga memprediksi potensi hujan ringan terjadi di bagian wilayah lainnya di DIY siang hingga sore hari ini. Hujan ringan diprediksi terjadi di Bantul bagian selatan dan Kulon Progo bagian selatan.

"Pada malam hari berpotensi hujan ringan di seluruh wilayah DIY," jelasnya.

Terkait dengan arah angin, dikatakan bertiup dari barat daya ke barat dengan kecepatan maksimum 20 kilometer per jam. BMKG Stamet YIA pun memperkirakan tidak akan terjadi gelombang tinggi di perairan selatan DIY pada Kamis (4/1/2024) ini.

"Prakiraan tinggi gelombang laut di perairan Yogyakarta berkisar antara 1,25 meter sampai 2,5 meter atau masuk kategori sedang," kata BMKG Stamet YIA.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler