Pemkab Kulon Progo Siapkan Pembangunan Jalan Layang di Triharjo
Kebutuhan anggaran untuk pembangunan jalan layang itu sekitar Rp 275 miliar.
REPUBLIKA.CO.ID, KULON PROGO — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), menyiapkan pembangunan jalan layang di kawasan Triharjo. Jalan layang atau flyover itu akan dibangun melintasi jalur kereta api.
Penjabat Bupati Kulon Progo Ni Made Dwipanti Indrayanti mengatakan, kebutuhan anggaran secara keseluruhan untuk proyek pembangunan jalan itu diperkirakan mencapai sekitar Rp 275 miliar.
“Tahap pertama yang dilakukan adalah proses pengadaan tanah seluas 6.725 meter persegi untuk pembangunan jalan layang, yang diperkirakan menghabiskan biaya senilai Rp 18 miliar,” kata Ni Made, Selasa (16/1/2024).
Ni Made mengatakan, adanya jalan layang itu diharapkan dapat memudahkan lalu lintas masyarakat sehari-hari dan mengurangi potensi kecelakaan di pelintasan kereta.
“Pembangunan jalan layang ini juga diharapkan dapat mendukung proyek strategis nasional (PSN), seperti pengembangan wilayah aerotropolis dan jalan tol tiga segmen,” ujar Ni Made.
Selain itu, Ni Made mengatakan, diharapkan adanya jalan layang di Triharjo juga dapat mendukung sektor pariwisata di Kulon Progo.