Beri Motivasi, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Cetak Sejarah

Erick Thohir memberikan dukungan moral secara langsung kepada timnas Indonesia.

Republika
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir
Red: Agung Sasongko

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan dukungan moral secara langsung kepada timnas Indonesia yang akan berhadapan dengan Jepang pada matchday ketiga Grup D Piala Asia 2023. Laga di Stadion Al-Thumama, Rabu (24/1/2024) pukul 18.30 WIB itu akan menjadi penentu bagi tim Merah Putih untuk mencetak sejarah lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga


"Kunjungan saya ke Qatar kali ini mendukung langsung timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Pagi ini sembari sarapan, saya menyemangati anak-anak timnas agar mereka bisa memberikan yang terbaik di pertandingan besok melawan Jepang," kata Erick Thohir saat menemui Marselino Ferdinan dkk, seperti dikutip dari Instagram pribadinya, Selasa (23/1/2024).

Dalam pertemuan itu, Erick menanyakan apa tujuan pemain timnas Indonesia di Qatar saat ini, apakah ingin bersantai atau memastikan tiket lolos ke babak 16 besar. "Kenapa kita di sini? Kita di sini karena ingin sarapan atau kita ingin lolos ke babak 16 besar? Bisa?" tanya Erick kepada skuad Merah Putih. 

Asnawi Mangkualam dkk serentak menjawab dengan tegas mereka percaya diri untuk lolos ke babak selanjutnya. "Bisa!" kata tim asuhan Shin Tae-yong.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler