Ini Nama-Nama yang Sementara Meraih Suara Tertinggi di Dapil Jabar II
Di Dapil Jabar II ada caleg Aher, Taufik Hidayat, hingga komedian Denny Cagur.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penghitungan suara atau real count yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk pemilihan legislatif (pileg) DPR di daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat (Jabar) II telah mencapai 41,97 persen per Rabu (21/2/2024) pukul 09.00 WIB. Hingga saat ini, suara yang telah masuk berasal dari 6.766 dari total 16.122 TPS.
Berdasarkan data sementara, calon anggota legislatif (caleg) dengan nama besar unggul di dapil yang meliputi wilayah Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat itu. Tokoh seperti Ahmad Heryawan atau Aher dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), mantan atlet Taufik Hidayat dari Partai Gerindra, hingga pelawak Denny Cagur dari PDIP, bersaing suara di dapil Jabar II.
Berdasarkan data sementara, adalah Cucun Ahmad Syamsurijal dari PKB memimpin perolehan dengan 68.200 suara. Selain itu, ada nama ada nama Dede Yusuf dari Partai Demokrat yang sementara meraih 52.144 suara.
Sementara itu, mantan gubernur Jabar dari PKS, Aher, sementara meraih 39.071 suara. Di posisi keempat, ada nama caleg artis Rachel Maryam Sayidina dengan perolehan sementara 37.977 suara.
Sedangkan politisi dari Partai Golkar, TB Ace Hasan Syadzily sementara meraih 34.326 suara. Di posisi keenam ada nama Anang Susanto Suhendar yang juga berasal dari Partai Golkar dengan 30.334 suara.
Sementara itu, Ahmad Najib Qodrayullah dari Partai Amanat Nasional (PAN) yang sementara meraih 27.267 suara. Ada juga nama Dadang M Naser dari Partai Golkar yang meraih 26.578 suara.
Sementara nama mantan atlet Taufik Hidayat dari Partai Gerindra yang meraih 26.384 suara. Sedangkan Asep Romy Romaya dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sementara meraih 18.346 suara.
Selain itu, Denny Cagur dari PDIP sementara meraih 17.778 suara. Ada juga nama Hengki Kurniawan dengan perolehan 17.369 suara.
Dilansir dari laman KPU, dapil Jabar II meliputi wilayah Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. Adapun jumlah kursi yang diperebutkan di dapil itu berjumlah 10 kursi.
Adapun untuk Dapil Jabar secara keseluruhan, sebanyak 75.298 dari 140.457 tempat pemungutan suara (TPS) atau 53,61 pesen data untuk pemilihan legislatif (pileg) DPR di wilayah Provinsi Jabar telah masuk ke website pemilu2024.kpu.go.id per Rabu (21/2/2024) pukul 11.06 WIB. Dari data itu, terdapat tiga partai yang bersaing ketat di wilayah Jabar untuk pileg DPR.
Posisi pertama sementara ditempati oleh Partai Golkar dengan raihan 1.536.280 suara atau 16,81 persen. Sementara di posisi kedua, Partai Gerindra meraih 1.454.302 suara atau 15,91 persen.
Di posisi ketiga, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meraih 1.127.066 suara atau 12,33 persen. Sedangkan di posisi keempat terdapat PDIP dengan perolehan 1.055.233 suara atau 11,55 persen. Di posisi kelima, PKB meraih 1.044.296 suara atau 11,43 persen.
Untuk pileg DPR, wilayah Jabar terbagi dalam 11 daerah pemilihan (dapil), yaitu dapil Jabar I hingga dapil Jabar XI. Di masing-masing dapil itu, jumlah kursi yang diperebutkan berbeda-beda.
Di dapil Jabar I yang terdiri dari wilayah Kota Bandung dan Kota Cimahi, terdapat tujuh kursi yang diperebutkan. Sementara di dapil Jabar II, yang meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat, terdapat 10 kursi yang diperebutkan.
Di dapil Jabar III, yang meliputi Cianjur dan Kota Bogor, terdapat sembilan kursi yang diperebutkan. Di dapil Jabar IV, meliputi Kabupaten dan Kota Sukabumi, terdapat jatah enam kursi.
Di dapil Jabar V atau Kabupaten Bogor terdapat sembilan kursi yang diperebutkan. Sementara dapil Jabar VI terdapat enam kursi untuk wilayah Kota Bekasi dam Kota Depok. Sedangkan dapil Jabar VII terdapat 10 kursi untuk wilayah Kabupaten Purwakarta, Karawang, dan Bekasi.
Untuk dapil Jabar VIII, meliputi Kabupaten Cirebon, Indramayu, dan Kota Cirebon, terdapat sembilan kursi yang diperebutkan. Dapil Jabar IX, meliputi wilayah Majalengka, Sumedang, dan Subang, terdapat delapan kursi.
Sementara untuk dapil Jabar X, meliputi Kabupaten Ciamis, Kuningan, Pangandaran, dan Kota Banjar, terdapat tujuh kursi. Terakhir, dapil Jabar XI meliputi Kabupaten Garut, Tasikmalaya, dan Kota Tasikmalaya, terdapat 10 kursi yang diperebutkan.