Sederet Artis yang Diprediksi Gagal Jadi Anggota DPR RI
Ayu Azhari, Pasha Ungu hingga Andika Kangen Band, termasuk terancam gagal.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Menjabat sebagai anggota legislatif menjadi tren tersendiri bagi sejumlah kalangan artis atau selebritas tanah air. Dengan bermodalkan kepopuleran, mereka berpeluang dipilih menjadi wakil rakyat di parlemen.
Pada Pemilu 2024 ini, ada banyak artis yang ikut terjun menjadi caleg. Namun tidak sedikit dari mereka yang gagal mendapatkan suara signifikan sehingga terancam gagal mendapatkan kursi di Senayan.
Dari PDIP, caleg artis yang berpotensi gagal ke senayan adalah Anang Hermansyah. Anang pada Pemilu 2024 ini maju dari daerah pemilihan Jawa Barat V. Sementara Anang baru mendapatkan 19.631 suara. Anang masih tertinggal jauh dari caleg PDIP yang meraih suara tertinggi di Jabar V Adian Napitupulu yang mendapatkan 40.420 suara.
Selanjutnya, caleg artis dari PDIP yang juga berpeluang gagal adalah Tamara Geraldine. Tamara yang maju di Dapil Sumatra Utara II baru mendapatkan 2.532 suara. Masih dari PDIP, artis dan pelawak Ronald Surapradja juga diprediksi gagal karena hanya mendapatkan 3.802 di dapil Jawa Barat XI.
Dari Partai Demokrat, juga ada beberapa caleg artis yang berpotensi gagal. Di antaranya Andika Mahesa Setiawan atau Andika Kangen Band. Andika maju dari dapil Lampung I baru mendapatkan 5.797 suara.
Kemudian dari Partai Amanat Nasional (PAN), beberapa artis juga diprediksi gagal. Pertama adalah Ayu Azhari. Ayu yang maju dari Dapil DKI Jakarta 1 baru mendapatkan 2.953 suara. Ayu kalah jauh dari caleg PAN yang juga artis maju di Dapil ini yakni Eko Patrio yang berhasil mendapatkan 27.525 suara.
Caleg PAN yang juga artis Sigit Purnomo atau Pasha Ungu juga diprediksi gagal. Pasha maju di Dapil DKI Jakarta III sementara meraih 11.209 suara. Walau tertinggi dibanding caleg PAN lainnya di dapil ini, kemungkinan gagal mendapatkan kursi karena secara umum suara PAN terbilang rendah. PAN hanya berada di peringkat 7.
Kasus yang sama kemungkinan juga dialami caleg artis pejawat PAN , Dessy Ratnasari. Dessy yang sudah tiga periode duduk sebagai anggota DPR RI dari dapil Jawa Barat IV berhasil mendapatkan 32.245 persen. Tapi suara PAN di Dapil Jabar IV ini juga rendah. PAN di Jabar IV baru mendapatkan 6,42 persen suara di peringkat 7.
Dari Partai Nasdem juga ada sejumlah caleg artis yang diprediksi gagal. Mereka adalah Ramzi. Ramzi yang maju dari dapil neraka yakni Jawa Barat V baru mendapatkan 18.404 suara. Walau lumayan banyak, suara Ramzi hanya berada di peringkat tiga di antara caleg Nasdem di dapil ini.
Lalu ada presenter Choky Sitohang di dapil Jawa Barat VI yang baru memperoleh 6.523 suara. Kemudian musisi yang juga artis Didi Riyadi yang maju dari dapil Jabar XI baru meraih 5.210 suara.
Berikutnya dari Partai Golkar, caleg artis yang berpotensi gagal ke Senayan adalah Wanda Hamidah. Wanda sementara mendapatkan 3.525 suara dari Dapil DKI Jakarta I.
Selanjutnya sederet artis dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang diprediksi gagal ke Senayan. Yakni Giring Ganesha, Grace Natalie, Ade Armando, Helmi Yahya dan Badai eks Kerispatih.
Meski ada caleg PSI yang perolehan suaranya menonjol seperti Grace, Giring dan Ade Armando, tapi perolehan suara PSI secara umum masih belum menyentuh ambang batas parlemen. Saat ini PSI baru mendapatkan suara 3,13 suara.
Begitu juga nasib caleg artis dari Partai Gelora yakni Neno Warisman dan Miing Bagito, dari PKN ada Farhat Abbas, lalu dari Partai Perindo yakni Venna Melinda, Aldi Taher, Yusuf Mansur, Chef Arnold, Vicky Prasetyo, Dede Sunandar serta Hary Tanoesoedibjo sekeluarga karena alasan partai mereka jauh dari ambang batas parlemen.
Data ini masih proyeksi, kemungkinan perubahan bisa saja terjadi saat suara sudah masuk mencapai 100 persen.