Dirut KAI: Ketepatan Waktu Perjalanan Kereta Api Mendekati 100 Persen

KAI komitmen menjaga keamanan, kenyamanan, keselamatan, dan ketepatan waktu.

Republika/Thoudy Badai
Petugas memberi makanan untuk berbuka kepada penumpang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu (6/4/2024).
Red: Fuji Pratiwi

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Didiek Hartantyo mengatakan ketepatan waktu perjalanan kereta api mendekati 100 persen sehingga mendapatkan pujian dari Presiden Joko Widodo saat memantau arus mudik Lebaran 2024 di Stasiun Pasar Senen.

Baca Juga


Kata Didiek, apa yang diucapkan Presiden Jokowi saat mengunjungi Stasiun Pasar Senen pada Senin (8/4/2024) pagi membanggakan KAI. Presiden Jokowi menilai pelayanan Kereta Api Indonesia kepada masyarakat sangat bagus.

"Artinya, ketepatan waktu kita sudah mendekati 100 persen. Di Jakarta kemarin keberangkatan itu 100 persen, memang kedatangan ada beberapa kendala tetapi masih di atas 96 persen," kata Didiek di Purwokerto, Senin (8/4/2024) petang.

Menurut dia, hal itu menjadi salah satu nilai tambah bagi masyarakat bahwa dalam angkutan mudik tersebut, KAI menjaga keamanan, kenyamanan, keselamatan, dan ketepatan waktu.

Berdasarkan survei yang dilakukan Kementerian Perhubungan, kereta api merupakan moda transportasi terfavorit yang menjadi pilihan masyarakat untuk melakukan mudik pada 2024. Oleh karena itu, PT KAI melaksanakan Posko Angkutan Lebaran 2024 pada tanggal 5-16 April untuk meyakinkan bahwa operasi angkutan lebaran bisa berjalan dengan sebaik-baiknya.

 

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler