Sering Cemas dan Waswas? Rutin Baca 2 Dzikir Singkat Ini Pagi dan Sore Sebanyak 3 Kali

Dzikir mempunyai sejumlah keutamaan

ANTARA/Rahmad
Umat Islam berdzikir (ilustrasi). Dzikir mempunyai sejumlah keutamaan
Red: Nashih Nashrullah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Sikap cemas dan waswas kerap kali menyerang seseorang. Pada kondisi seperti ini, tak jarang menjatuhkan ketahanan mental spiritual yang berakhir pada terlanggarnya syariat Allah SWT, naudzubillah.

Apakah ada dzikir khusus yang bisa dijadikan obat untuk mengatasi waswas itu? Jawabannya pernah disampaikan mantan dekan Fakultas Ushuluddin Al-Azhar Cabang Asyut Mesir, Syekh Mukhtar Marzuq Abdurahim, membagikan resep Nabawi yang secara khusus diperuntukkan sebagai penawar was-was. Jawabannya adalah sebagai berikut:

Pertama, bacalah tiga kali bacaan ini setiap pagi dan sore

اللهم إني أعوذ بك أن أشرك بك وأنا أعلم وأستغفرك لما لا أعلم

Latin:

Allahumma inni adzubika an usyrika bika wa ana a'lam wa astaghfiruka lima la a'lam

Terjemah:

"Ya Allah aku sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari berbuat syirik kepada-Mu, sedangkan aku mengetahui, dan aku meminta ampunan kepadamu atas apa yang aku tidak ketahu."

Syekh Mukhtar, melandaskan bacaan ini pada hadits yang diriwayatkan Imam al-Bukhari dalam al-Adab al-Mufrad dari Ma'qil bin Yasar RA.

عن معقل بن يسار - رضي الله عنه - قال: انطلقت مع أبي بكر الصديق - رضي الله عنه - إلى رسول الله صلى الله عليه وسلم فقال: " يا أبا بكر، للشرك فيكم أخفى من دبيب النمل، فقال أبو بكر - رضي الله عنه - وهل الشرك إلا من جعل مع الله إلهاً آخر؟ فقال النبي صلى الله عليه وسلم: والذي نفسي بيده، للشرك فيكم أخفى من دبيب النمل، ألا أدلك على شيء إذا قلته ذهب قليله وكثيره؟ قل اللهم إني أعوذ بك أن أشرك بك وأنا أعلم، واستغفرك لما لا أعلم

Baca Juga



Dari Ma'qil bin Yasar RA, dia berkata, "Aku pergi bersama Abu Bakar RA, ke Rasulullah SAW, lalu Rasul bersabda, "Wahai Abu Bakar. Hati-hatilah kalian hindarilah kesyirikan ini yang lebih samar dari rayapan semut." Lalu Abu Bakar RA, berkata, "Bukankah syirik itu adalah siapapun yang mensekutukan allah dengan tuhan lain?" Nabi menjawab, "Dan demi Dzat yang jiwaku di tangan-Nya. Ada kesyirikan dalam diri kalian yang lebih samar dari rayapan semut. Maukah engkau aku tunjukkan bacaan jika engkau ucapkan sedikit dan banyaknya akan sirna? Katakanlah: Allahumma inni adzubika an usyrika bika wa ana a'lam wa astaghfiruka lima la a'lam."

Kedua, hendaknya dia rutin membaca

هو الأول والآخر والظاهر والباطن وهو بكل شيء عليم

Latin:

Huwal awwalu wal akhiru wadz dzhahiru wal bathin wa huwa bikulli syain alimun

Terjemah:

"Dialah yang Pertama, Terakhir, yang Tampak dan Tersembunyi, dan Mahamengetahui atas segela sesuatu"

BACA JUGA: Protes Keras RS Medistra Soal Jilbab, Siapa Dr Diani? Kakeknya Tokoh Utama Muhammadiyah

Mantan dekan Fakultas Ushuluddin Universitas Al-Azhar ini menekankan bahwa kedua hal tersebut, bersama dengan keikhlasan niat, memiliki pengaruh yang ajaib dalam melenyapkan riya, sumpah (pamer), ujub, dan keraguan serta waswas yang muncul di dalam diri seorang mukmin, dan lainnya.

Dia menunjukkan bahwa doa ini pernah dibaca oleh seseorang yang menderita waswas dan ia menjadikannya sebagai doa 3 kali di pagi hari dan 3 kali di sore hari, yang memberikan pengaruh yang sangat besar dalam penyembuhan waswas di dada dan ia sembuh total, alhamdulillah.

Keutamaan dzikir...

Keutamaan dzikir

Imam Ibnu Qayyim dalam kitabnya, Madarij as-Salikin, di antara keutamaan dzikir yang dilakukan secara rutin dan istiqamah adalah sebagai berikut. Enam Keutamaan Dzikir kepada Allah SWT yaitu:

1. Mendapatkan banyak keberuntungan

Orang yang istiqamah mengamalkan dzikir akan mendapatkan keberuntungan secara terus menerus. Keberuntungan tersebut bisa berupa rahmat, kebaikan, dan lain-lain.

عَنْ أَبِيْ هُرَيْرَةَ وَعَنْ أَبِي سَعِيْدٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُمَا قَالاَ قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لاَ يَقْعُدُ قَوْمٌ يَذْكُرُوْنَ اللهَ إِلاَّ حَفَّتْهُمُ المَلاَئِكَةُ وَغَشِيَتْهُمُ الرَّحْمَةُ وَنَزَلَتْ عَلَيْهِمُ السَّكِيْنَةُ وَذَكَرَهُمُ اللهُ فِيْمَنْ عِنْدَهُ.

BACA JUGA: Mogok Massal, Tentara Stres, dan Ekonomi Ambruk: Israel Lebih Rapuh dari Sarang Laba-Laba?

Dari Abu Hurairah dan Abu Sa’id radhiyallahu ‘anhuma, mereka berdua berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ‘Tidaklah suatu kaum duduk berdzikir (mengingat) Allah, melainkan mereka dikelilingi oleh para malaikat, diliputi oleh rahmat, diturunkan sakinah (ketenangan), dan mereka disebut oleh Allah di hadapan malaikat yang ada di sisi-Nya.’” (HR Muslim, no 2700)

2. Mendapatkan pujian Allah SWT serta berita tentang surga-neraka

Orang yang istiqamah mengamalkan dzikir akan mendapatkan pujian dari-Nya. Berita tentang surga dan neraka juga Allah sediakan bagi orang yang senang berdzikir.

3. Mendapatkan pahala yang sangat besar

Dzikir merupakan ibadah yang pahalanya sangat besar. Pahala dzikir lebih besar dari segala sesuatu. Sesuai dengan firman Allah SWT dalam surat al-Ahzab ayat 35.

إِنَّ الْمُسْلِمِينَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِينَ وَالْمُؤْمِنَاتِ وَالْقَانِتِينَ وَالْقَانِتَاتِ وَالصَّادِقِينَ وَالصَّادِقَاتِ وَالصَّابِرِينَ وَالصَّابِرَاتِ وَالْخَاشِعِينَ وَالْخَاشِعَاتِ وَالْمُتَصَدِّقِينَ وَالْمُتَصَدِّقَاتِ وَالصَّائِمِينَ وَالصَّائِمَاتِ وَالْحَافِظِينَ فُرُوجَهُمْ وَالْحَافِظَاتِ وَالذَّاكِرِينَ اللَّهَ كَثِيرًا وَالذَّاكِرَاتِ أَعَدَّ اللَّهُ لَهُمْ مَغْفِرَةً وَأَجْرًا عَظِيمًا

"Sesungguhnya, laki-laki dan perempuan yang muslim, laki-laki dan perempuan yang mukmin, laki-laki dan perempuan yang tetap dalam ketaatannya, laki-laki dan perempuan yang benar, laki-laki dan perempuan yang sabar, laki-laki dan perempuan yang khusyuk, laki-laki dan perempuan yang bersedekah, laki-laki dan perempuan yang berpuasa, laki-laki dan perempuan yang memelihara kehormatannya, laki-laki dan perempuan yang banyak menyebut (nama) Allah, Allah telah menyediakan bagi mereka ampunan dan pahala yang besar." (QS Al Ahzab: 35).

4. Kunci dan penutup amal shalih

Dalam setiap perbuatan amal shalih, dzikir berfungsi sebagai kunci dan sekaligus penutupnya. Dzikir adalah penutup amal-amal shalih dan juga sebagai kuncinya. Artinya, dzikir dapat menyempurnakan pahala dari setiap amal shalih.

5. Digolongkan sebagai orang-orang berakal

Keistimewaan dzikir berikutnya adalah bahwa orang yang berdzikir digolongkan dengan orang yang mengambil manfaat dari ayat-ayat Allah SWT. Hanya golongan orang berakal yang dapat mengambil manfaat dari ayat-ayat Allah SWT.

6. Ruh dari amal saleh

Allah SWT menjadikan dzikir sebagai penyerta semua amal shalih dan sekaligus sebagai ruh amal saleh. Amal saleh yang kehilangan dzikir, ibarat jasad tanpa nyawa.

BACA JUGA: Sains Buktikan Isyarat Alquran Surat Al-Qiyamah tentang Sidik Jari dan 8 Faktanya 

Demikianlah beberapa keistimewaan dzikir yang dikemukakan oleh Ibnu Qayyim. Allah SWT mengistimewakan amalan dzikir setiap hamba-Nya. Sebagaimana firman-Nya dalam Alquran:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اذْكُرُوا اللَّهَ ذِكْرًا كَثِيرًا وَسَبِّحُوهُ بُكْرَةً وَأَصِيلًا هُوَ الَّذِي يُصَلِّي عَلَيْكُمْ وَمَلَائِكَتُهُ لِيُخْرِجَكُمْ مِنَ الظُّلُمَاتِ إِلَى النُّورِ ۚ وَكَانَ بِالْمُؤْمِنِينَ رَحِيمًا تَحِيَّتُهُمْ يَوْمَ يَلْقَوْنَهُ سَلَامٌ ۚ وَأَعَدَّ لَهُمْ أَجْرًا كَرِيمًا

"Hai orang-orang beriman, berdzikirlah (dengan menyebut nama) Allah, dzikir yang sebanyak-banyaknya. Dan bertasbihlah kepada-Nya di waktu pagi dan petang. Dialah yang memberi rahmat kepadamu dan malaikat-Nya (memohonkan ampunan untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dia Mahapenyayang kepada orang-orang yang beriman. Salam penghormatan kepada mereka (orang-orang mukmin itu) pada hari mereka menemui-Nya ialah salam; dan Dia menyediakan pahala yang mulia bagi mereka." (QS Al Ahzab ayat 41-44) 

Infografis Waktu Terbaik Berdzikir - (Republika.co.id) 

Sumbere: saaid     

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler