Tak Sekadar Nama, BRI Life Harus Beri Manfaat Bagi Masyarakat

BRI Life meraih 7 Most Popular Brand of the Year 2024 kategori Keuangan Asuransi Jiwa

.
Asuransi BRI Life meraih penghargaan sebagai 7 Most Popular Brand of the Year 2024 kategori Keuangan Asuransi Jiwa, yang diberikan oleh Jawa Pos bekerja sama dengan Infovesta, salah satu perusahaan riset dan pengolahan data di Indonesia.
Red: Budi Raharjo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Asuransi BRI Life meraih penghargaan sebagai '7 Most Popular Brand of the Year 2024' kategori Keuangan Asuransi Jiwa, yang diberikan oleh Jawa Pos bekerja sama dengan Infovesta, salah satu perusahaan riset dan pengolahan data di Indonesia. Penghargaan ini memberikan gambaran bahwa tingkat top of mind Asuransi BRI life sangat baik di masyarakat dan nasabah.

Baca Juga


Direktur Pemasaran BRI Life Sutadi hadir mewakili manajemen menerima penghargaan di Jakarta. “BRI Life selalu berupaya untuk meningkatkan awarenees, dengan terus meningkatkan kualitas produk dan layanan jasa asuransi agar lebih dikenal oleh masyarakat sebagai salah satu perusahaan asuransi yang terpercaya,” ujar Sutadi usai menerima penghargaan, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (5/9/2024).

“Penghargaan ini memberikan gambaran bahwa tingkat top of mind Asuransi BRI life sangat baik di masyarakat dan nasabah. Untuk itu kami juga mengucapkan terimakasih kepada para nasabah yang telah mempercayakan perlindungan diri dan keluarganya kepada BRI Life,” kata dia menambahkan.

Penilaian 7 brand terpopuler dilakukan berdasarkan survei dengan menggunakan metode multistage area random sampling dengan parameter top of mind awareness yang dilakukan di 20 kota besar di Indonesia. Penelitian melibatkan 19 ribu responden usia produktif.

Sejalan dengan penghargaan yang diterima tersebut, BRI Life senantiasa berupaya melakukan transformasi disemua lini melalui beragam bentuk. Hal lainnya yang menjadi faktor pendukung pencapaian ini antara lain adalah partisipasi perseroan dalam menyelenggarakan edukasi literasi keuangan sesuai target OJK serta implementasi ESG yang secara serius terus ditingkatkan.

Sutadi menuturkan penghargaan ini juga menunjukan upaya literasi keuangan dan asuransi yang terus menerus dilakukan baik secara mandiri maupun berkolaborasi. Perseroan kerap bekerja sama dengan BRI Group, AAJI maupun instansi lainnya.

Menurutnya implementasi ESG yang diwujudkan dalam berbagai kegiatan sebagai tanggung jawab sosial perusahaan telah memberikan hasil positif. Masyarakat menilai BRI Life sebagai salah satu asuransi jiwa di Indonesia dengan brand tepercaya.

“Sebuah brand atau produk tidak hanya menyangkut sebuah nama, namun yang terpenting adalah bagaimana produk atau jasa yang ditawarkan tersebut dapat diterima dan memberikan manfaat bagi masyarakat atau nasabah,” ujar Sutadi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler