Rabu 11 Mar 2020 18:22 WIB

Aman Konsumsi Suplemen Setiap Hari

Pola konsumsi minim sayur dan buah berisiko kekurangan asupan vitamin dan mineral.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Indira Rezkisari
Kebutuhan vitamin dan mineral bisa dipenuhi dari makanan, sehingga tidak memerlukan konsumsi suplemen.
Foto: Pxhere/Dana Tentis
Kebutuhan vitamin dan mineral bisa dipenuhi dari makanan, sehingga tidak memerlukan konsumsi suplemen.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di tengah merebaknya wabah Covid-19, banyak orang yang terdorong untuk melindungi diri dengan cara meningkatkan sistem imun tubuh. Salah satu upaya meningkatkan sistem imun tubuh yang cukup umum dilakukan adalah mengonsumsi suplemen.

Tapi apakah aman suplemen dikonsumsi setiap hari?

Baca Juga

Imunitas tubuh pada dasarnya dipengaruhi oleh beragam faktor. Salah satu di antaranya adalah pemenuhan kebutuhan gizi yang baik melalui makanan.

Sayangnya, pola konsumsi masyarakat Indonesia yang minim sayur dan buah membuat banyak orang berisiko kekurangan asupan vitamin dan mineral.