Rabu 22 Apr 2020 13:34 WIB

Endeus Junior Bagikan Inspirasi Menu Masakan untuk Anak

Endeus Junior membagikan inspirasi menu masakan untuk anak melalui akun Instagram.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Endeus Junior membagikan inspirasi menu masakan untuk anak melalui akun Instagram.
Foto: Instagram
Endeus Junior membagikan inspirasi menu masakan untuk anak melalui akun Instagram.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di tengah pandemi global Covid-19 yang membuat warga dunia harus #dirumahaja, asupan gizi untuk buah hati tetap harus terpenuhi. Tantangannya, orang terkadang kehabisan ide dalam menyiapkan masakan yang beragam dan bergizi.

Ada kalanya makanan yang baik untuk anak, belum tentu anak suka. Bisa saja karena rasa atau bentuknya yang kurang menggugah selera makan.

Baca Juga

Bingung mau masak apa untuk si kecil? Coba lihat resep-resep makanan bergizi di Instagram Endeus Junior.

Di sana terdapat inspirasi resep makanan pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI), menu bekal sekolah anak, menu harian, serta menu snack untuk anak. Resepnya dibagikan di akun Instagram @endeusjunior.

Inspirasi tersebut lebih mengarah ke anak usia enam bulan sampai 12 tahun atau lebih. Untuk menu M-PASI ditujukan bagi anak usia enam bulan sampai dua tahun, termasuk juga camilan sehat untuk bayi.

Ada juga menu makanan rumahan sehari-hari, termasuk sarapan, makan siang, dan makan malam. Menu ini juga bisa dinikmati oleh seluruh anggota keluarga, tidak cuma si anak, jadi sekali memasak bisa untuk semua.

Endeus Junior juga rutin memberikan informasi dan tips seputar memasak dan menyajikan menu untuk anak dengan nutrisi yang baik. Selagi #dirumahaja, orang tua juga bisa mengajak anak-anaknya menyiapkan makan sebagai bentuk quality time  sekaligus belajar memasak.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement