REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH -- Tidak hanya kantor yang melaksanakan kegiatan bekerja dari rumah. Banyak sekolah di seluruh di dunia termasuk di Indonesia juga menutup sekolah sementara waktu untuk mencegah transmisi virus Covid-19. Seluruh kegiatan mulai dilakukan secara daring, termasuk kegiatan sekolah.
Sama dengan sekolah yang lain, Fatih Bilingual School (FBS) telah menutup sekolah terhitung sejak pertengahan Maret 2020. Saat ini, Fatih mengalihkan kegiatan belajar mengajar secara daring melalui kegiatan Fatih Home-Based Learning (FHBL).
Berbagai seminar pun telah diselenggarakan sebagai program tetap untuk dijalankan pada setiap pekan. "Seluruh seminar yang diselenggarakan oleh FBS pada masa sulit ini dilakukan secara daring melalui aplikasi Zoom dan live streaming Youtube. Seminar tersebut seluruhnya bersifat gratis dan terbuka untuk umum," kata Kepala Sekolah SD dan SMP Fatih, Nur Wijayanto, dalam siaran persnya, Kamis (21/5).
Adapun program yang sedang dilaksanakan oleh FBS dan telah memasuki pekan keempat ini adalah Fatih Webinar Series (FWS). Program ini terdiri dari berbagai seminar yang rutin dilaksanakan di hari-hari tertentu, seperti seminar teaching with digital technology, sebuah program yang ditujukan bagi para guru atau mahasiswa dan umum yang ingin mengetahui tentang pemanfaatan teknologi digital dalam pembelajaran.
"Seminar ini biasanya disampaikan oleh guru FBS yang ingin berbagi pengalaman mereka selama ini dalam proses mengajar yang mengintegrasikan antara teknologi dan proses pembelajaran. Seminar ini dijadwalkan pada setiap hari Jumat pukul 14.00 hingga 15.00," ujar Nur.
Topik yang dibahas untuk setiap pertemuan dalam seminar ini juga sangat variatif, mulai dari penggunaan GoogleClassroom, Pear-Deck dan penilaian formatif melalui daring yang efektif.
Program kedua dalam FWS adalah seminar Fun English Program. Seminar ini akan disampaikan oleh para guru SD FBS dimana program ini ditujukan untuk siswa-siswi yang masih duduk dikelas 1-6 SD dan 7-9 SMP yang ingin belajar bahasa inggris dengan cara yang jauh lebih menyenangkan tentunya. Seminar ini dilaksanakan pada setiap hari Rabu pada jam 11.00 dan hari Sabtu pada jam 14.00.
Seminar ketiga adalah Hands on Science & Math. Seminar ini ditujukan untuk para siswa SD dan SMP dan membahas tentang pembelajaran science dan matematika dengan cara yang lebih asik, dan jauh dari rasa bosan. Topik yang dibahas dalam seminar ini juga sangat menarik seperti the incredible of scince and math, keberagaman pada tingkat kehidupan dan lain sebagainya. Seminar ini disampaikan oleh para guru SMP-SMA FBS dan jadwal untuk seminar ini adalah setiap hari Jumat mulai pukul 15.00.
Selanjutnya seminar Get To Know Your Future School, yakni seminar yang dirancang untuk mengetahui segala sesuatu mengenai FBS. Program ini diharapkan dapat memberikan info yang tepat bagi mereka para orang tua dan calon siswa dan yang sedang menempuh pendidikan di sekolah FBS. Seminar ini akan membahas topik yang berbeda untuk setiap pekannya, mulai dari kurikulum hingga pilar komunikasi yang penting dalam pembelajaran. Seminar ini dilaksanakan pada setiap hari Sabtu mulai dari pukul 09.00 hingga pukul 10.00.