Jumat 19 Jun 2020 16:35 WIB

Amati Matahari, Ilmuwan Malah Temukan Komet 5 Meter

Komet ditemukan saat ilmuwan mengamati matahari dengan pesawat SOHO.

Rep: Puti Almas/ Red: Dwi Murdaningsih
Komet. Ilustrasi.
Foto: Antara
Komet. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ilmuwan menemukan komet yang hanya berukuran 5-10 meter. Komet ini ditemukan 'tidak sengaja' dari pesawat ruang angkasa SOHO. Komet ini diberi nama SOHO-4.000.

SOHO atau Solar dan Heliospheric Observatory adalah kolaborasi Badan Antariksa AS (NASA) dan Badan Antariksa Eropa (ESA). Keduanya meluncurkan SOHO pada 1995. Dalam tiga tahun terakhir, SOHO dirancang mempelajari matahari.

Baca Juga

SOHO secara khusus memberikan gambaran mengenai atmosfer luar matahari atau corona dan kelahiran angin matahari, aliran partikel bermuatan yang mengalir dari matahari dan melintasi tata surya. Proyek itu kemudian memberi SOHO keuntungan untuk melihat komet yang melesat mendekati matahari.

Karl Battams, seorang ilmuwan ruang angkasa di US Naval Research Lab di Washington, Amerika Serikat (AS) mengatakan pesawat ruang angkasa ini tak hanya menulis ulang buku-buku sejarah dalam hal fisika matahari.