Ahad 30 Aug 2020 01:01 WIB

Ini Perbedaan Kakao dan Kokoa yang Sering Dianggap Sama

Sebagian orang masih menganggap kokoa dan kakao sebagai dua hal yang sama.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Nora Azizah
Sebagian orang masih menganggap kokoa dan kakao sebagai dua hal yang sama (Foto: biji kakao)
Foto: Wahdi Septiawan/ANTARA
Sebagian orang masih menganggap kokoa dan kakao sebagai dua hal yang sama (Foto: biji kakao)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kakao dan kokoa berasal dari pohon yang sama. Keduanya juga memiliki nama yang terdengar mirip. Tak heran bila sebagian orang masih menganggap kokoa dan kakao sebagai dua hal yang sama.

Kakao pada dasarnya memiliki rasa dan nilai gizi yang sama dengan kokoa atau cokelat. Akan tetapi, kakao tidak dilengkapi dengan penambahan gula dan lemak, serta mengalami proses pengolahan yang lebih sedikit dibandingkan kokoa.

Baca Juga

Kakao berasal dari biji yang bisa dimakan pada pohon kakao, pohon asli daerah tropis. Setelah diambil dari pohon, biji ini akan dijemur dibawah sinar matahari agar terfermentasi dan mengering secara alami.

Di pasaran, kakao tersedia dalam berbagai bentuk. Beberapa di antaranya adalah kakao bubuk dan kakao nib. Kakao nib merupakan biji kakao mentah yang telah dihancurkan dan memiliki tekstur yang mirip dengan biji kopi. Kakao nib dan juga kakao bubuk memiliki rasa seperti dark chocolate tanpa gula yang sedikit pahit, disertai dengan rasa buah-buahan.