Selasa 06 Oct 2020 19:25 WIB

Kiat Toyota Optimalkan Penjualan Secara Digital

Saat ini TAM juga tengah mempersiapkan terobosan lewat ruang pamer virtual

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Hiru Muhammad
Menjaring konsumen secara digital kini menjadi solusi untuk mendongkrak penjualan kendaraan termasuk layanan purna jual di saat pandemi
Foto: dok tam
Menjaring konsumen secara digital kini menjadi solusi untuk mendongkrak penjualan kendaraan termasuk layanan purna jual di saat pandemi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Promosi secara digital saat ini giat dilakukan produsen otomotif guna menjaring animo konsumen. Karena itu berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan laba dari bisnis digital ini salah satunya dengan menciptakan ruang pamer secara virtual.

Direktur Marketing PT Toyota-Asta Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy mengatakan, melihat tingginya antusiasme masyarakat pada ajang virtual, maka saat ini TAM juga tengah mempersiapkan terobosan lewat ruang pamer virtual. "Kami akan segera menghadirkan ruang pamer virtual. Lewat fasilitas ini, maka konsumen dapat melihat produk, diler dan layanan kami secara virtual kapan pun dan di mana pun. Rencananya,  ruang pamer virtual ini akan hadir pada akhir tahun ini dan dapat diakses 24 jam," katanya beberapa waktu lalu dalam workshop virtual Astra International

Pembangunan virtual show room itu sebagai bagian dari aktivitas pemasaran digital yang sebelumnya telah dilakukan PT TAM. Sejumlah aktivitas digital yang digelar diantaranya adalah Toyota Virtual Expo yang telah berlangsung sebanyak dua kali pada Juli dan September 2020. Toyota juga memiliki andil dalam Google Auto Festival pada Agustus 2020. Di tiap ajang tersebut  PT TAM berhasil menjaring lebih dari 600 surat pemesanan kendaraan (SPK).

Sejumlah jalur digital yang telah dikembangkan diantaranya adalah dengan membangun web, akun facebook, twitter, youtube dan instagram. Dari semua platform itu, facebook Toyota ternyata jadi salah satu akun yang paling diminati karena telah mencatat jumlah followers sebanyak 3,1 juta akun.

Selanjutnya, web Toyota juga merupakan salah satu kanal yang cukup diminati dan telah mencatat jumlah kunjungan sebanyak 1,5 juta visitor. Sedangkan akun intragram dan twitter Toyota saat ini telah mengantongi 434 ribu dan 165 ribu followers.

PT Toyota-Astra Motor menyelenggarakan special aftersales program dengan tema “Health & Safety Campaign” yang akan berlangsung mulai 5 Oktober hingga 31 Desember 2020, yang melibatkan seluruh jaringan bengkel resmi Toyota di Indonesia."Menghadapi situasi pandemi saat ini, berbagai program dan layanan, termasuk juga aftersales makin kami perkuat,"kata Anton. 

Saat ini Toyota tetap memimpin pangsa pasar sebesar 31,7 persen secara year to date. Kesuksesan penjualan Avanza dan Innova terbukti memberikan kontribusi sekitar 59 persen. Sedangkan sekitar 25 persen penjualan ditopang  dua SUV andalan Toyota yakni Fortuner dan Rush.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement