Rabu 16 Dec 2020 14:28 WIB

NIU Rilis Skuter Listrik di Indonesia, Harga Rp 20 Jutaan

NIU resmi merilis skuter listrik NIU NQi Sport dan GOVA 03.

NIU Gova
Foto: electrek
NIU Gova

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- NIU resmi merilis skuter listrik NIU NQi Sport dan GOVA 03 untuk pasar Indonesia. Harganya mulai Rp 20 jutaan melalui program prapenjualan terbatas di Shopee pada 15 Desember 2020 - 15 Januari 2021.

Diperkuat teknologi IoT yang menghubungkan sepeda motor dan aplikasi, kedua seri NIU diklaim cocok untuk pengendara yang mencari kendaraan dua roda berdesain ringkas, praktis dan tidak berisik.

Baca Juga

NIU GOVA 03 menggunakan baterai 2.700W yang mampu membawa pengendara melaju 60km per jam. Baterai itu dapat diisi ulang dengan mudah sehingga diklaim cocok untuk orang-orang yang mencari kendaraan praktis dan nyaman saat berpergian di perkotaan.

“GOVA 03 dapat diakses bagi sebagian besar orang yang ingin berkontribusi pada lingkungan, dan mulai menggunakan kendaraan listrik,” kata CEO NIU, Yan, dalam siaran pers, Rabu (16/12).

“Sementara itu, NQi Sport diciptakan untuk orang tech-savvy yang merasa nyaman dengan memiliki kontrol atas kendaraan mereka melalui perangkat gadget, kapan pun dan di mana pun. Kami ingin memastikan produk-produk NIU tersedia untuk beragam segmen pasar," kata dia.

Setelah diskon, GOVA 03 tersedia dengan harga Rp 20,999,000 di Jakarta dan Rp 22,999,000 di Bali, sudah termasuk biaya pendaftaran dan pengiriman.

Sedangkan NQi Sport 26, setelah didiskon akan dijual Rp2 5,499,000 untuk Jakarta dan Rp 27,499,000 di Bali. Sedangkan NQi Sport 35 tersedia Rp 33,499,000 di Jakarta dan Rp 35,499,000 di Bali. Harga termasuk biaya pendaftaran dan pengiriman.

NIU NQi

NIU NQi menawarkan performa tinggi, bahkan di jalanan rusak atau kondisi mengendarai yang tidak optimal. Sepeda motor listrik itu memakai motor rate Bosch dengan kekuatan mulai 1,500WB hingga 1,800WB, mampu membawa pengendara sejauh 55km per jam.

Skutik itu itu memakai baterai seberat 11 kg yang dapat dilepas untuk diisi layaknya mengisi baterai ponsel atau laptop.

NQi Sport yang terhubung dengan smartphone memudahkan pengguna memonitor baterai hingga histori GPS. Aplikasi NIU juga menjaga pengendara tetap terhubung dan up-to-date dengan keberadaan dan kondisi motor NQi.

Aplikasi dilengkapi sistem anti-pencurian yang memberikan peringatan saat motor dipindahkan. Pengendara juga bisa melacak posisi sepeda motor secara real-time lewat GPS.

NQi memiliki kontrol perjalanan, parking assistant, dan sistem alarm keamanan berbasis sensor, serta fitur-fitur pintar lainnya. Sepeda motor itu dilengkapi remote control untuk mencari lokasi motor di dalam kegelapan. Saat ditekan, lampu motor akan menyala dan motornya juga akan mengeluarkan suara.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement