REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Komisi IX DPR Emanuel Melkiades Laka Lena mengatakan, berita meninggalnya seorang pria usai menjalani vaksinasi Covid-19 AstraZeneca harus menjadi catatan. Pasalnya, sejak awal pihaknya sudah meminta pemerintah untuk mencermati efek samping vaksin tersebut, berkaca dari pengalaman di luar negeri.
"Sudah memberikan catatan kepada Badan POM, Kemenkes, dan Komnas KIPI itu untuk betul-betul sangat berhati-hati dalam memastikan penggunaan AstraZenaca di Tanah Air. Karena melihat perkembangan di berbagai belahan dunia yang lain," ujar Melki saat dihubungi, Senin (10/5).
Kementerian Kesehatan, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), dan Komisi Nasional Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (Komnas KIPI) segera mencari yahu penyebab kematian pria tersebut. Sebab, hal tersebut dapat membuat masyarakat ragu terhadap vaksin AstraZeneca.
"Segera dicari penyebabnya, disampaikan, ditelusuri, dipastikan betul penyebab kematian pria tersebut yang menggunakan vaksin AstraZeneca ini, dan segara disampaikan kepada publik apa yang terjadi," ujar Melki.