REPUBLIKA.CO.ID, BUDAPEST -- Kapten timnas Portugal Cristiano Ronaldo menyamai rekor gol Internasional penyerang Iran, Ali Daei menjadi 109 gol berkat dua golnya ke gawang Prancis pada pertandingan terakhir penyisihan grup F Piala Eropa, di Stadion Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (24/6) dini hari WIB dilansisr dari The National News.
Ronaldo membukukan 109 gol Internasional dalam 177 penampilan. Adapun Ali Daei membutuhkan 149 pertandingan. Bedanya, Ronaldo mencetak gol-gol tersebut melawan kesebelasan-kesebelasan elite dunia karena Portugal langganan lolos Piala Eropa dan Piala Dunia. Lain halnya dengan Daei yang berasal dari Iran, hanya rutin menghadapi tim-tim kelas Asia.
Ronaldo mencetak dua gol saat bermain imbang 2-2 melawan Prancis. Dua golnya tersebut membuat dia mengemas lima gol diturnamen ini sekaligus membawa timnya lolos ke babak 16 besar sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik. Di babak 16 besar, juara bertahan tersebut akan menghadapi Belgia di Stadion Olimpiade Sevilla.
Portugal tergabung ke dalam grup nerakan yang diisi oleh Prancis, Jerman dan Hungaria.
Keempat tim sama-sama memiliki peluang lolos ke babak 16 besar hingga laga terakhir penyisihan grup sehingga pertandingan keempat tim berlangsung sengit.
Portugal bermain imbang 2-2. Dua gol Prancis dicetak Karim Benzema dan Portugal oleh Ronaldo. Adapun di laga lain, Jerman harus susah payah menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melawan Hungaria.
Jalannya pertandingan berlangsung ketat.
Ronaldo membawa Portugal unggul 1-0 setelah wasit memberikan hadiah penalti karena menganggap Hugo Lloris melakukan pelanggaran di area terlarang ketika hendak meninju bola di udara. Tinjuan Lloris mengenai wajah Danilo Pereira.
Ronaldo dengan tenang mengeksekusi penalti dengan baik. Prancis berhasil menyamakan kedudukan lewat penalti Karim Benzema. Wasit menganggap Nelson Semedo melakukan pelanggaran kepada Kylian Mbappe di kotak penalti.
Ayam Jantan berbalik unggul ketika Paul Pogba memberikan umpan matang kepada Benzema. Striker Real Madrid tersebut mencetak gol keduanya. Sempat ada review VAR karena adanya protes dari pemain Portugal bahwa posisi Benzema offside namun VAR melihat gol tersebut sah.
Ronaldo menyelamatkan Portugal dari kekalahan ketika ia kembali mencetak gol dari titik putih.
Jules Kounde melakukan handball di kotak penalti karena menghalau umpang silang Ronaldo. Gol kedua Ronaldo tersebut sekaligus gol penutup dalam laga tersebut.