Jumat 25 Jun 2021 02:15 WIB

Risiko Penyakit Bagi Wanita Peminum Alkohol

Tak hanya laki-laki, wanita kini tercatat banyak yang mengonsumsi alkohol.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Nora Azizah
Tak hanya laki-laki, wanita kini tercatat banyak yang mengonsumsi alkohol.
Foto: Allwomanstalk
Tak hanya laki-laki, wanita kini tercatat banyak yang mengonsumsi alkohol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mungkin Anda menyangka bahwa saat ini laki-laki paling banyak mengonsumsi alkohol, namun sayangnya itu keliru. Studi telah menemukan bahwa perempuan tercatat lebih banyak mengonsumsi alkohol.

Sebuah studi tahun 2019 menunjukkan bahwa wanita minum lebih banyak minum daripada pria, ketika mereka remaja dan di awal 20 sampai 30-an. Studi mengungkapkan bahwa wanita minum lebih banyak minum untuk mengalihkan masalah hidupnya.

Baca Juga

Dengan anggapan bahwa perempuan dan lak-laki telah setara, nyatanya perempun tidak mendapat dukungan yang sama seperti laki-laki saat berusaha mencapai tujuan.

Kita bisa membicarakan kesetaraan gender semau kita, tetapi laki-laki masih memegang sebagian besar hak istimewa. Pandemi juga telah menambah beban wanita, dimana mereka yang bekerja harus juga mengasuh anak, mendampingi anak sekolah, dan lainnya. Wanita yang mengalami stres umumnya beralih ke alkohol untuk merasa lebih baik.

Dilansir dari Scary Mommy, Kamis (24/6), minum alkohol dalam jumlah berlebih bisa berdampak buruk pada kesehatan fisik. Dr Jessica Mellinger, seorang spesialis hati di University of Michigan, melaporkan bahwa jumlah kasus penyakit hati para alkoholik naik 30 persen dibandingkan tahun lalu di rumah sakitnya.

"Kami melihat anak-anak berusia akhir 20-an dan awal 30-an dengan penyakit yang sebelumnya kami pikir hanya terjadi pada usia paruh baya," kata Dr Mellinger.

Satu studi juga menemukan bahwa dari tahun 2006-2014 individu yang dilarikan ke UGD terkait alkohol meningkat 70 persen untuk wanita, dibandingkan dengan 58 persen untuk pria.

Dr Mellinger mengatakan bahwa alkoholik perempuan berisiko lebih tinggi mengidap penyakit hati, daripada peminum laki-laki. Perempuan juga cenderung mengembangkan penyakit lain lebih cepat.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement