Kamis 01 Jul 2021 08:43 WIB

9 Hal Menarik dari Euro 2020 Sejauh Ini

Sudah banyak hal menarik dan kejutan hadir di Euro 2020.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Reaksi para pemain Prancis usai kalah dari Swiss dalam adu penalti pada pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2020 di Stadion National Arena, Bucharest, Rumania, Selasa (29/6) dini hari WIB.
Foto: Daniel Mihailescu/Pool Photo via AP
Reaksi para pemain Prancis usai kalah dari Swiss dalam adu penalti pada pertandingan babak 16 besar Piala Eropa 2020 di Stadion National Arena, Bucharest, Rumania, Selasa (29/6) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Euro 2020 musim panas ini bakal menjadi salah satu kejuaraan yang akan diingat. Pertama digelar di  banyak negara Eropa, Piala Eropa 2020 memberikan begitu banyak momen yang tidak akan terlupakan dalam waktu dekat.

Dengan perempat final, semifinal dan final yang belum bergulir, masih banyak waktu yang tersisa untuk sejumlah kejutan lainnya. Namun sebelum sampai di sana, sudah banyak hal menarik dan kejutan yang hadir pada babak penyisihan hingga 16 besar. Berikut rangkumannya, dikutip dari Marca, Kamis (1/7).

Baca Juga

Juara Eropa dan Dunia tersingkir

Portugal dan Prancis sama-sama melangkah ke Euro 2020 sebagai juara, masing-masing juara Eropa dan Dunia. Namun keduanya langsung terhenti pada putaran pertama babak gugur alias 16 besar. Portugal tidak bisa mengatasi Belgia, sementara Prancis dikirim pulang oleh Swiss melalui adu penalti meskipun sempat memimpin 3-1 menjelang pertandingan berakhir.

Spanyol menjawab kritik

La Roja menghadapi banyak kritik di awal karena kesulitan mencetak gol. Namun La Roja menjawabnya dengan mencetak lima gol melawan Slovakia dan lima gol melawan Kroasia setelah perpanjangan waktu. Setelah mengecewakan di Piala Eropa terakhir di Prancis dan dua Piala Dunia terakhir, sudah saatnya Spanyol kembali tampil menjanjikan.

Gol jarak jauh

Patrik Schick menulis sejarah dalam kiprahnya di Euro 2020 dengan mencetak gol fenomenal dari jarak 45 meter dan 44 sentimeter melawan Skotlandia. Ada sejumlah gol hebat musim panas ini, tetapi penyerang Ceko itu mungkin menjadi pilihan utama.

Kembalinya suporter

Setelah lebih dari setahun stadion kosong, sepi, dan tak bernyawa, sepak bola kembali ke tangan penggemar. Kopenhagen dan Puskas Arena telah menunjukkan betapa menyenangkannya sepak bola dengan tribun penuh penonton.

Hujan gol

Gol terbanyak di Kejuaraan Eropa telah datang musim panas ini. Sebanyak 14 yang hadir pada Senin adalah yang terbaru. Faktanya, sudah ada lebih banyak gol saat ini daripada keseluruhan Euro 2016. Dalam 42 pertandingan telah ada 118 gol dan hanya dua skor 0-0, yaitu Spanyol melawan Swedia dan Inggris melawan Skotlandia.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement