REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Denmark Kasper Hjulmand, menyebut kekalahan dari Inggris di semifinal Euro 2020 merupakan kekecewaan besar baginya.Meski demikian, Hjulmand bangga dengan para pemainnya.
Kekecewaan Hjulman karena Denmark sudah sangat dekat dengan final. Ia mengatakan, keadaan yang berbeda selama pertandingan membuat timnya tidak mengambil langkah terakhir.
Meski demikian, Hjulmand tetap memuji pemainnya karena telah tampil luar biasa. ''Sungguh menakjubkan apa yang telah dilakukan para pemain. Ada kekuatan fantastis di dalam diri orang-orang ini. Mereka bermain sepak bola dengan cara yang fantastis,'' kata Hjulmand, dikutip dari BBC, Kamis (8/7).
Ia menyatakan, Denmark telah tampil menyerang, lalu mencetak gol lebih dulu pada menit 30. Gol yang dicetak Mikkel Damsgaard pun menjadi yang pertama kalinya dialami Inggris, setelah pada lima laga sebelumnya mencatatkan clean sheet.
Dalam pertandingan di Wembley, London ini, Hjulmand menyebut pemainnya telah menunjukan diri mereka yang sebenarnya. ''Para pemain melanjutkan dengan semua yang mereka miliki, baik di luar maupun di dalam lapangan,'' jelas dia.